

TS
shokheh212
Abaikan Peringatan Korut, Korsel & AS Mulai Latihan AL

SEOUL - Korea Selatan (Korsel) dan Amerika Serikat (AS) memulai latihan angkatan lautnya yang akan berlangsung dua hari. Latihan itu sangat menuai kecaman dari Korea Utara (Korut), terutama setelah Korut mengetahui bahwa kapal induk AS berpartisipasi dalam latihan itu.
"Latihan ini akan mengintegrasikan operasi penerbangan, pertahanan udara, latihan perang di permukaan laut, manuver kapal perang, dan pertukaran militer," ujar juru bicara Angkatan Laut AS, seperti dikutip AFP, Senin (13/5/2013).
Sejumlah kapal perang yang dilengkapi misil jelajah dan misil penghancur turut hadir dalam latihan tempur itu. AS menegaskan kembali, maksud dari latihan perang yang dilaksanakannya adalah untuk "memperkuat keamanan dan stabilitas global."
Latihan perang itu menjadi latihan perang terakhir yang diselenggarakan kedua mitra tersebut. Negeri komunis Korea sudah memperingatkan militernya di dekat perbatasan Laut Kuning agar melakukan serangan balik bila satu buah peluru dari latihan perang AS dan Korsel memasuki wilayah Korut.
Korut pun mengancam, segala bentuk serangan balik yang akan dilakukan olehnya, bisa menjadikan lautan itu bak "lautan api." Mereka sama sekali tidak ragu melancarkan serangan dalam bentuk apapun ke Korsel.
"Latihan angkatan laut yang melibatkan kapal induk berenergi nuklir itu adalah ancaman bagi kami, dan hal itu mendemonstrasikan upaya mereka untuk menginvasi kami," ujar Komite Reunifikasi Damai Korut.
http://international.okezone.com/rea...lai-latihan-al
Mulai lagi Amerika bikin geger semenanjung Korea......
0
1.9K
9
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan