Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

marthinsaurAvatar border
TS
marthinsaur
Tiga Rave Party Terbesar dan Terheboh di Dunia!


Rave party berskala besar atau yang biasa disebut festival musik dance telah mendunia sejak lama. Ada beberapa nama festival dance yang selalu menyedot ribuan pengunjung ketika acara tersebut digelar. Tentunya, dengan venue yang super megah dan permainan lighting yang spektakuler. Apa sajakah itu?

Tomorrowland
Spoiler for Suasananye:


Pertama dilangsungkan pada 14 Agustus 2005, festival dance tahunan di Belgia ini selalu diselenggarakan setiap pertengahan tahun, sekitar bulan Juli dan Agustus. Bertempat di DreamVille, lapangan besar dekat Brussels, ibukota Belgia, acara megah yang berlangsung tiga hari ini selalu menyedot lebih dari 100.000 penggemar musik electronic.

Pada awalnya, Tomorrowland diselenggarakan selama dua hari dan mulai tahun 2011 diekspansi menjadi tiga hari. Untuk event Tomorrowland tahun 2013 ini akan menunjuk tanggal 26-29 Juli dan De Schorre National Park di Boom, Belgia sebagai venue.

ZoukOut
Spoiler for Suasananye:

Party satu ini sudah tidak asing lagi di telinga kita karena beberapa dari Anda pasti pernah menikmati kemeriahan ZoukOut di Negara tetangga, Singapura. Sejak pertama digelar pada tahun 2000, ZoukOut tercatat sebagai festival musik dance terbesar di kawasan Asia Tenggara yang selalu mengundang disc jockey internasional.

Setiap tahunnya, penikmat ZoukOut semakin bertambah hingga puluhan ribu. Tak hanya dari Asia Tenggara saja, pengunjung ZoukOut juga mayoritas berasal dari Australia, India, dan Eropa. Gelaran ini diadakan di pinggir pantai Siloso, Sentosa dan diadakan setiap akhir tahun.

White Sensation

Spoiler for Suasananye:

Untuk festival dance satu ini tergolong unik karena setiap pengunjung diwajibkan mengenai pakaian dengan warna yang seragam yaitu putih. White Sensation ditujukan untuk para penggemar musik trance. Pada event pertamanya, White Sensation hanya menggunakan Amsterdam Arena, Belanda sebagai venue. Berkat kesuksesannya, Sensation meluas ke Jerman dan Belgia pada tahun 2005.

Tak sampai di situ, White Sensation melejit hingga ranah internasional. Dibuktikan dengan kesuksesan party tersebut yang digelar di St. Petersburg, Rusia, dan Melbourne, Australia yang menyedot hampir 40.000 pengunjung. Selain itu, White Sensation pun telah menyebar hingga Polandia, Spanyol, Austria, Jerman, Hungaria, Ceko, Latvia, Denmark, Lithuania, Portugal, Serbia, Brazil, Norwegia, Ukraina, Inggris, dan Amerika. Benua Asia pun telah disambangi oleh Sensation. Sebut saja Negara Korea Selatan, Thailand, dan Taiwan.

Sumber


Special Thanks Buat Yang Udah Percaya Ma Ane
Spoiler for Thanks:

Diubah oleh marthinsaur 08-05-2013 08:18
0
2.6K
11
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan