Kaskus

News

kortikalAvatar border
TS
kortikal
[Busyeeettt] 80 Persen Warga Jakarta Sikat Gigi Sekali Sehari
Liputan6.com, Jakarta : 80 persen masyarakat Jakarta menyikat gigi hanya sekali sehari. Frekeuensi terbanyak menyikat gigi di pagi hari saat mandi. Demikian hasil penelilian yang dilakukan PT Unilever Indonesia bekerjasama dengan Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia menyebutkan.

"Penelitian ini mengejutkan. Persatuan Dokter Gigi Seluruh Indonesia (PDGI) sangat menganjurkan sikat gigi 2 kali sehari," ujar Profesional Relationship Manager Oral Care, PT Unilever Indonesia, drg. Ratu Mirah Afifah, GCClindent., MDSc pada Senin (6/5/2013).

Penelitian yang dilakukan di Jakarta ini melibatkan 165 keluarga dengan mengukur frekuensi waktu dan durasi menyikat gigi setiap keluarga selama 3 minggu berturut-turut.

"Keluarga tersebut kami berikan sikat gigi khusus. Di dalam sikat giginya ada chip yang bisa mengatur frekuensi keluarga setiap menyikat giginya," jelas Mirah.

Hasilnya, hanya setengah keluarga yang menyikat gigi setiap hari. Dan masih banyak keluarga yang tidak sikat gigi sebelum tidur. Atau sekitar 20 persen yang menyikat gigi dua kali sehari.

Sedangkan survei online yang dilakukan di 4 negara, yaitu Prancis, India, Italia dan Indonesia menyatakan 71 persen orang tua dan 74 persen anak tidak menyikat gigi di malam hari.

Di Indonesia, angka ini lebih tinggi yaitu 79 persen orang tua dan 85 persen anak tidak menyikat gigi di malam hari sebelum tidur.

"Survei ini dilakukan utuk membuka mata agar orangtua memberikan kesadaran khususnya bagi anak untuk menyikat gigi sebelum tidur," tambah Mirah.
sumber
Nah lo, kok pada jarang gosok gigiemoticon-Cape d... (S)
0
1.8K
27
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan