- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
[Ada2 Aja]Tarif Tiket Berdasarkan Berat Badan


TS
cupid08
[Ada2 Aja]Tarif Tiket Berdasarkan Berat Badan
Spoiler for pesawatnya:
Perjalanan udara semakin lazim dilakukan orang dalam beberapa tahun terakhir. Harga tiket menjadi makin murah dan terjangkau bagi banyak kalangan, bahkan yang memiliki keterbatasan dalam hal keuangan sekalipun.
Beberapa inovasi yang muncul dalam dunia maskapai penerbangan muncul dari Virgin Atlantic yang baru-baru ini sukses dengan ambisi penerbangan antariksa komersial pertama mereka di dunia.
Namun, jangan lupakan inovasi maskapai penerbangan lain yang tak kalah mengagumkan dan kontroversial. Menurut laman Springwise.com (6/5/2-13), Samoa Air, sebuah maskapai penerbangan, kini meluncurkan metode penentuan harga tiket bagi pengguna jasa penerbangan mereka dengan patokan yang sama sekali tak pernah digunakan maskapai lain sebelumnya: berat badan penumpang dan bagasinya.
Secara sederhana, kita bisa bayangkan seorang pelancong yang sudah memesan tempat duduk di salah satu pesawat milik Samo Air atau menyewa penerbangan menyampaikan detil perjalanan mereka, seberapa banyak barang bawaan yang dibawa dan juga berat badan mereka sendiri. Maskapai ini kemudian akan menambahkan berat secara keseluruhan yang akan diangkut dan menggunakan angka itu sebagai standar penentuan harga tiket. Sebagai konsekuensi logisnya, penumpang dengan berat badan yang lebih berat akan menanggung tarif lebih tinggi pula, dan mereka yang memiliki bagasi lebih banyak mungkin akan dipungut tarif lebih tinggi pula meski berat bada mereka normal atau di bawah normal.
Langkah ini diambil Samoa Air bukan untuk mendiskriminasikan penumpang berdasarkan berat badan tetapi lebih kepada upaya memelihara aspek keamanan pesawat terbang yang digunakan dalam mengangkut penumpan itu sendiri karena ukuran pesawat terbang dalam armada milik Samoa Air relatif lebih kecil dari kebanyakan pesawat sehingga berat badan dan bagasi menjadi faktor penting yang berperan dalam keselamatan semua awak dan penumpang di dalamnya.
Sisi lainnya yang menguntungkan bagi penumpang dengan ukuran tubuh yang besar ialah memungkinkan pihak maskapai untuk menyiapkan tempat duduk yang lebih luas bagi mereka dengan badan besar sehingga lebih nyaman selama perjalanan berlangsung. Efisiensi diharapkan bisa dicapai dengan penerapan metode ini, kata pihak Samoa Air, dan pada akhirnya akan menekan biaya pengangkutan per kilo. (*Akhlis)
sumber
Diubah oleh cupid08 06-05-2013 08:44
0
965
8


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan