Hari pertama kembali bekerja setelah melewati akhir pekan mungkin bagi sebagian orang bukan hal yang menyenangkan. Alasannya, bisa jadi karena ruang di kantor tempat Anda bekerja tidak senyaman suasana rumah. Bagaimana jika mulai sekarang atur tata letak meja kerja Anda di kantor agar semangat bekerja kembali muncul?
Spoiler for Tips Menata Meja Kerja:
Spoiler for tips 1:
Perhatikan letak meja kantor. Lebih baik pilih tempat di arah datangnya cahaya matahari. Jangan membelakangi jendela atau langsung menghadap jendela.
Spoiler for tips 2:
Rapikan file. Atur file penting pada rak cabinet kecil di sudut meja, pisah berdasarkan level prioritasnya. Buang file yang sudah tidak terpakai. Hal ini selain dapat membuat meja tampak rapi, Anda pun menjadi lebih mudah ketika mencari file-file penting yang dibutuhkan.
Spoiler for tips 3:
Perhatikan tata letak pada meja kantor. Letakan komputer atau laptop pada posisi yang nyaman ketika digunakan. Jangan terlalu berlebihan meletakan barang atau benda tidak penting di atas meja.
Spoiler for tips 4:
Ada baiknya Anda meletakkan beberapa barang di bawah ini untuk menambah semangat kerja:
Spoiler for Lilin aroma terapi:
Wewangian seperti potpourri atau lilin aromatherapy dapat Anda letakan di atas meja kantor guna meningkatkan energi positif. Cinnamon scents untuk mengusir rasa penat atau bosan, lavender untuk merilekskan pikiran, atau aroma kemangi untuk menstimulasi otak.
Spoiler for Tanaman Hias:
Letakkan 1 pot tanaman kecil untuk mempercantik meja kerja Anda. Di samping itu, tanaman pun dipercaya dapat menambah produktivitas kerja serta berfungsi untuk menyaring udara dan memberikan oksigen segar.
Spoiler for Foto:
nda dapat meletakkan foto atau gambar apapun yang dapat memicu semangat Anda bekerja. Misalnya, foto keluarga, buah hati atau gambar mobil/rumah idaman. Secara psikologis foto & gambar ini dipercaya dapat memotivasi kita untuk bekerja lebih giat lagi.