- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Wow,, Makin Sejuk Dengan Hutan Mini..


TS
CrashCourse
Wow,, Makin Sejuk Dengan Hutan Mini..
Sumber : Info Jual Beli Rumah
Memiliki hutan di dalam rumah tentu hal yang mustahil, namun keindahan hutan bisa dinikmati di rumah dengan hadirnya hutan mini.
“Hutan mini Indonesia seharusnya menyerupai hutan tropis yang memiliki ciri lebat, hijau, dan harus bisa mendatangkan rasa teduh. Kalau itu tidak, maka hutan mini itu gagal,” kata Suwardi Hagani, Direktur Hagani Flora kepada Rumah.com.
“Tanaman yang ditanam pun harus beragam jenis yang membuat hutan mini menghadirkan keindahan dalam kebhinnekaan,” tambahnya. “Dan menurut pengalaman saya, hutan mini di dalam rumah bisa menurunkan suhu hingga empat derajat celcius.”
Menurut Suwardi, hutan mini tropis tercipta dari lancipan daun bambu yang mengerucut, juntaian daun keladi yang melebar, rapatnya daun pakis, dan gerombolan rumput.
Pohon-pohon untuk hutan mini bisa dibagi menjadi tiga bagian: pohon jenis besar sebagai payung, pohon menengah untuk pengisi bidang tengah, dan pohon jenis semak untuk mengisi bidang bawah.
Berdasarkan ‘ramuan’ yang dibuatnya, imbuh Suwardi, hutan mini bisa dibuat dengan 17 jenis hingga 99 jenis tanaman, dengan luas lahan empat meter persegi hingga 500 meter persegi.
“Sebenarnya hutan mini bisa dibuat sendiri, asal kita tahu bagaimana memilah tanaman yang tepat. Untuk membeli tanaman, hanya memerlukan sekitar Rp2 juta, namun untuk gampangnya, bisa memakai jasa ahli pembuat taman,” tuturnya. Biayanya berkisar Rp5 juta untuk luas empat meter persegi, hingga Rp50 juta untuk luasan 500 m2.
Pemeliharaan hutan mini pun cukup mudah. Hanya perlu disiram dua kali sehari untuk menjaga kelembapan. “Pohon tak usah dipangkas, biar pohon mencari bentuk sendiri,” jelasnya.
“Sebagai pelengkap, kita bisa membuat jalan meliuk menyerupai jalan setapak di pedesaan atau menambahkan unsur air dan bebatuan.”
Baca Juga :
Sekolah Dengan Lingkungan Paling Ramah Sedunia
Ini Dia Kota Ramah Lingkungan Untuk Masa Depan

ayo buat rumah kita jd ramah lingkungan gan..
Memiliki hutan di dalam rumah tentu hal yang mustahil, namun keindahan hutan bisa dinikmati di rumah dengan hadirnya hutan mini.
“Hutan mini Indonesia seharusnya menyerupai hutan tropis yang memiliki ciri lebat, hijau, dan harus bisa mendatangkan rasa teduh. Kalau itu tidak, maka hutan mini itu gagal,” kata Suwardi Hagani, Direktur Hagani Flora kepada Rumah.com.
“Tanaman yang ditanam pun harus beragam jenis yang membuat hutan mini menghadirkan keindahan dalam kebhinnekaan,” tambahnya. “Dan menurut pengalaman saya, hutan mini di dalam rumah bisa menurunkan suhu hingga empat derajat celcius.”
Menurut Suwardi, hutan mini tropis tercipta dari lancipan daun bambu yang mengerucut, juntaian daun keladi yang melebar, rapatnya daun pakis, dan gerombolan rumput.
Pohon-pohon untuk hutan mini bisa dibagi menjadi tiga bagian: pohon jenis besar sebagai payung, pohon menengah untuk pengisi bidang tengah, dan pohon jenis semak untuk mengisi bidang bawah.
Berdasarkan ‘ramuan’ yang dibuatnya, imbuh Suwardi, hutan mini bisa dibuat dengan 17 jenis hingga 99 jenis tanaman, dengan luas lahan empat meter persegi hingga 500 meter persegi.
“Sebenarnya hutan mini bisa dibuat sendiri, asal kita tahu bagaimana memilah tanaman yang tepat. Untuk membeli tanaman, hanya memerlukan sekitar Rp2 juta, namun untuk gampangnya, bisa memakai jasa ahli pembuat taman,” tuturnya. Biayanya berkisar Rp5 juta untuk luas empat meter persegi, hingga Rp50 juta untuk luasan 500 m2.
Pemeliharaan hutan mini pun cukup mudah. Hanya perlu disiram dua kali sehari untuk menjaga kelembapan. “Pohon tak usah dipangkas, biar pohon mencari bentuk sendiri,” jelasnya.
“Sebagai pelengkap, kita bisa membuat jalan meliuk menyerupai jalan setapak di pedesaan atau menambahkan unsur air dan bebatuan.”
Baca Juga :
Sekolah Dengan Lingkungan Paling Ramah Sedunia
Ini Dia Kota Ramah Lingkungan Untuk Masa Depan

ayo buat rumah kita jd ramah lingkungan gan..

0
1.4K
4


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan