Kaskus

News

bujangsixAvatar border
TS
bujangsix
FlyOver Ditengah Bukit dan Hutan, Sebuah Karya Anak Bangsa, Penghubung Sumbar-Riau
Padang - Pemerintah membuat suatu proyek besar yang dinamakan Jembatan Kelok 9 di Sumatera Barat. Hal ini karena volume lalu lintas di jalan Kelok 9 yang semakin ramai namun tak didukung dengan kapasitas jalan yang tak memadai.

Jalan ini merupakan salah satu jalan darat penghubung roda ekonomi Provinsi Sumatera Barat dan Riau.

"Di ruas jalan ini banyak bottleneck, tidak bisa dikembangkan lagi dengan perbesar tikungan karena kondisi medan. Jadi disitulah tumbuh ide untuk membuat jembatan," kata Kepala Satuan Kerja Kelok 9 Dahler kepada detikFinance, Kamis (25/4/2013).

Pembangunan jembatan ini dimulai pada tahun 2003 yang memakan dana sebesar Rp 580,8 miliar dan dikerjakan dalam 2 tahap pembangunan. Hingga saat ini, keseluruhan total pengerjaan sudah mencapai 94%. "Mudah-mudahan nanti bulan Agustus nanti selesai secara total," katanya.

Menurut Dahler, jembatan ini akan berfungsi sangat baik mengatasi permasalahan macet yang ada di Kelok 9 yang menghabiskan banyak biaya operasional kendaraan dan penumpang. Jelas saja, di hari biasa, jalan yang menyusuri perbukitan ini dilalui 8.000 kendaraan berbagai jenis, dan melonjak hingga 12.000 kendaraan di hari libur.

Proses distribusi pangan dari Sumatera Barat ke Riau agak sedikit terhambat karena adanya kemacetan yang tak terelakan lagi. Apalagi, lanjut Dahler, truk-truk besar tidak bisa diperkenankan melewati jalan ini.

"Tujuannya yang utama adalah mengubah moda transportasi dari bus atau truk kecil menjadi besar, kalau ada bus atau truk besar yang maksain (saat ini) pasti macet," katanya.

Jika jembatan Kelok 9 nantinya telah beroperasi, biaya operasional kendaraan dan penumpang pun bisa ditekan hingga Rp 134,5 miliar per tahunnya. Pasalnya, selain tak lagi ada kemacetan, truk besar dan bus besar pun bisa lewat jembatan ini, sehingga konsumsi BBM dan efisiensi kendaraan bisa didapatkan.

Dahler mengatakan, banyak kebanggaan dari proyek ini, selain dikerjakan oleh tenaga kerja negeri sendiri, proyek ini pun sangatlah indah. Tak kalah dari jembatan-jembatan yang ada di luar negeri. Bahkan tak jarang meski belum dioperasikan, warga yang melewati jalan ini sengaja berhenti untuk sekedar mengambil foto.

"Dia ada diantara 2 lembah, 2 hutan suaka alam air putih sama harau yang lerengnya sangat terjal, Jadi kalau yang lewat itu seperti diluar negeri katanya, seperti bukan di Indonesia," kata Dahler.

Jika telah beroperasi, rencananya, jalan lama Kelok 9 akan dijadikan sebagai suatu tempat wisata, di mana masyarakat bisa menghabiskan waktu untuk berwisata alam, atau semacam rest area ibarat di jalan tol.

Proyek ini terdiri dari pembangunan 6 jembatan dengan panjang 959 meter dan jalan penghubung sepanjang 1.981 meter. Jembatan ini merupakan jembatan yang sangat indah karena dibangun berbelok-belok dan ditopang pilar setinggi 60 meter melayang di atas permukaan jalan di bawahnya. Menteri PU, Djoko Kirmanto mengharapkan, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono bisa meresmikan proyek ini nantinya.

Jalan kelok 9 adalah jalan lintas tengah Sumatera yang menghubungkan Riau dengan Sumatra Barat. Jalan ini terletak di kabupaten 50 kota, sekitar 25 kilometer dari kota Payakumbuh ke arah Pekanbaru, Riau. Julukan kelok 9 karena jalan ini yang bentuknya berkelok-kelok sebanyak 9 buah kelokan.

[url]http://finance.detik..com/read/2013/04/25/160245/2230492/4/ini-penampakan-jembatan-kelok-9-di-sumatera-barat?f9911013[/url]
=======================================

biasanya kita lihat fly over di tengah kota, saat ini kita bangsa Indonesia sudah mampu bikin dan punya fly over di tengah perbukitan dan hutan

salah satu proyek jalan, yang ane kira salah satu karya anak bangsa yang mesti kita banggakan,...

mudah2an lebaran 2013 nanti sudah siap di gunakan sepenuhnya....


kelok 9 sebelum ada flyover

Spoiler for kelok9flyover:


Spoiler for kelok9flyover:


Spoiler for kelok9flyover:



kelok 9 saat ini (setelah dibangun flyover)
Spoiler for kelok9flyover:


Spoiler for kelok9flyover:


Spoiler for kelok9flyover:


Spoiler for kelok9flyover:


Spoiler for kelok9flyover:


Spoiler for kelok9flyover:


Spoiler for kelok9flyover:


Spoiler for kelok9flyover:
Diubah oleh bujangsix 25-04-2013 10:18
0
4.1K
26
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan