- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
[Yusril News] Diperintah Yusril, Brigade Hizbullah jaga Susno Duadji


TS
Ekspresi2nd
[Yusril News] Diperintah Yusril, Brigade Hizbullah jaga Susno Duadji
Quote:
![[Yusril News] Diperintah Yusril, Brigade Hizbullah jaga Susno Duadji](https://dl.kaskus.id/klimg.com/merdeka.com/i/w/news/2013/04/24/181320/540x270/diperintah-yusril-brigade-hizbullah-jaga-susno-duadji.jpg)
Brigade Hizbullah yang merupakan sebutan Satgas Partai Bulan Bintang (PBB) mendatangi kediaman Susno Duadji, di Jalan Pakar Raya nomor 6 Kelurahan Ciburial, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung.
Mereka akan menghadang proses eksekusi yang dilakukan pihak Kejaksaan Tinggi (Kejati) gabungan terhadap mantan Kabareskrim Mabes Polri tersebut.
Anggota Brigade Hizbullah Tatus Sundara menuturkan bahwa langkah itu diambil karena ada perintah langsung dari DPP PBB di Jakarta. "Kami diperintahkan Pak Yusril langsung untuk menahan Susno yang akan dieksekusi," katanya di lokasi, Selasa (24/4).
Menurutnya, sudah ada 10 orang yang datang. Dan 3 perwakilan sudah masuk ke dalam rumah untuk melihat langsung kondisi Mantan Kapolda Jabar tersebut.
"Lainnya ada sekitar 30 orang yang akan menyusul ke lokasi, katanya lagi di jalan, Pak Yusril juga sudah bertolak dari Jakarta," jelas Tatus yang juga wakil sekretaris DPW PBB Jabar.
Sebelumnya, Partai Bulan Bintang (PBB) memasukkan nama Susno Duadji sebagai calon anggota legislatif pada Pemilu 2014 mendatang. Meski terjerat beberapa kasus namun Susno tetap dipertahankan untuk bersaing menjadi wakil rakyat.
Hingga kini proses eksekusi jenderal bintang tiga itu masih berlangsung alot. Pantauan merdeka.com, hingga pukul 14.15 WIB Susno masih berada di dalam rumah. Sementara petugas Kejaksaan beberapa kali hilir mudik melalui pintu garasi dengan wajah tegang.
Sumber : http://www.merdeka.com/peristiwa/dip...no-duadji.html
Quote:
Sebelum Yusril datang, jaksa dilarang eksekusi Susno
![[Yusril News] Diperintah Yusril, Brigade Hizbullah jaga Susno Duadji](https://dl.kaskus.id/klimg.com/merdeka.com/i/w/news/2013/04/24/181333/540x270/sebelum-yusril-datang-jaksa-dilarang-eksekusi-susno.jpg)
![[Yusril News] Diperintah Yusril, Brigade Hizbullah jaga Susno Duadji](https://dl.kaskus.id/klimg.com/merdeka.com/i/w/news/2013/04/24/181333/540x270/sebelum-yusril-datang-jaksa-dilarang-eksekusi-susno.jpg)
Ketua Majelis Syuro PBB Yusril Ihza Mahendra sedang berada di perjalanan menuju kediaman Susno Duadji di Jalan Pakar Raya nomor 6 Kelurahan Ciburial, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung. Dikabarkan Yusril akan mengawal eksekusi Mantan Kapolda Jabar tersebut.
Anggota Brigade Hizbulah Tatus Sundara menuturkan bahwa beberapa Satgas PBB yang dikerahkan untuk mengawal Susno sebelum Yusril tiba. "Jadi kita akan tahan dulu sampai pa Yusril datang, segala urusannya biar Pak Yusril yang kawal," katanya di lokasi, Rabu (24/4).
Menurutnya Yusril sudah berada di tol Cipularang. "Jadi katanya tahan dulu, beliau di jalan," ungkapnya.
Salah satu sumber menyebut bahwa proses Eksekusi masih berlangsung alot. Susno sendiri tetap berada di lantai dua. "Masih adu argumen dari tadi juga antara pihak kejaksaan dan pihak Susno," katanya.
Petugas Kejati Gabungan sendiri sudah berada di rumah Susno sejak pukul 10.00 WIB tadi. Tapi hingga pukul 14.45 WIB proses eksekusi masih belum dilakukan.
Beberapa orang tampak datang ke rumah Susno. Di antaranya sejumlah pengacara, istri Herawati. Namun mereka menolak untuk dimintai keterangan. Semuanya saat tiba langsung masuk ke rumah 3 lantai tersebut.
Sumber : http://www.merdeka.com/peristiwa/seb...usi-susno.html
Yusril Strongggg !!!!

si susno se spesial itu kah

0
10.1K
Kutip
115
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan