Kaskus

Entertainment

hillabyAvatar border
TS
hillaby
Hari untuk makhluk Bumi
Hari ini tanggal 22 April 2013 merupakan peringatan Hari Bumi sedunia. Pada tahun ini telah hari Bumi berusia 43 tahun yang pertama kali diperingati pada tahun 1970 di Amerika Serikat. Gagasan hari bumi berawal dari seorang senator Amerika Serikat dari Wisconsin dan juga seorang pengajar lingkungan hidup bernama Gaylord Nelson. Hal ini juga turut diamini oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang secara resmi merayakan 22 April sebagai “International Mother Earth Day“.


Sebagai umat muslim sendiri sebenarnya sudah berabad-abad lamanya kita diperintahkan oleh Allah SWT untuk senantiasa menjaga bumi tempat kita berpijak. Dalam Al Qur’an Surat Al Baqarah ayat 30 Allah SWT berfirman:

Quote:


Menurut M. Quraish Shihab manusia sebagai khalifah di muka bumi harus memiliki karakter sebagai manusia pribadi maupun kelompok, yang mampu menjalankan fungsinya sebagai hamba Allah SWT guna membangun alam semesta ini sesuai dengan konsep yang diperintahkan oleh Allah SWT. Artinya manusia sebagai khalifah harus memiliki empat sisi karakter yang saling terkait, yaitu:

Memenuhi tugas yang diberikan oleh Allah SWT,
Menerima tugas tersebut dan melaksanakannya dalam kehidupan perorangan maupun kelompok,
Memelihara serta mengelola lingkungan hidup untuk kemanfaatan bersama,
Menjadikan tugas-tugas khalifah sebagai pedoman pelaksanaannya.
Jadi sebenarnya jauh sebelum adanya gagasan Hari Bumi sedunia, Islam sudah mempunyai konsep tentang tugas pengelolaan bumi ini. Betapa indah jika semua manusia melaksanakan apa yang telah diperintahkan Sang Pencipta. Bumi ini akan senantiasa terjaga kelestariannya, keindahannya dan keharmonian antara alam dan semua makhluk yang ada. Tanpa adanya peringatan Hari Bumi pun kita akan senantiasa menjaga kelestarian alam ini. Karena alam ini adalah titipan dari Sang Maha Pencipta, dan akan diwariskan kepada anak cucu kita.

Namun, betapa ironis alam yang seindah ini, bumi Indonesia khususnya yang dengan sumber daya alam yang melimpah, rusak begitu saja oleh oknum-oknum manusia yang tidak bertanggung jawab. Mereka lupa akan tugas sebagai khalifah, mereka lupa bahwa masih akan ada penerus/pengganti sebagai penghuni alam ini (anak cucu, red).

Mulailah dari diri kita sendiri, mulai dari yang kecil. Mari jaga bumi kita ini untuk peradaban baru yang akan datang. Saatnya kita peduli terhadap lingkungan sekitar, sederhana namun sangat berarti bagi keberlangsungan lingkungan hidup kita. Misal mulailah menaruh sampah pada tempatnya, jika semua manusia mampu melaksanakan ini, niscaya bumi ini akan memperlihatkan keindahannya lagi.

Salam cinta untuk bumi kita..emoticon-Shakehand2
0
1.1K
8
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan