Sekilas Tentang Multivitamin Effervescent dan Macam2nya
TS
16sullivan
Sekilas Tentang Multivitamin Effervescent dan Macam2nya
Bismillahirrahmanirrahim
BUDAYAKAN
Spoiler for NoRepsol:
Seiring dengan perkembangan kemampuan ekonomi masyarakat, parahnya tingkat radiasi di lingkungan serta gaya hidup yang semakin modern, tak ayal ikut meningkatkan pamor suplemen makanan, salah satunya adalah multivitamin. Multivitamin sendiri terdiri dari berbagai macam sediaan, namun sekarang ini multivitamin effervescent yang banyak digandrungi konsumen.
Kenapa banyak orang menyukai multivitamin tablet effervescent ini dibandingkan bentuk sediaan yang lain, misalnya sirup atau tablet? Kebanyakan jawabannya adalah multivitamin tablet effervescent ini praktis dan enak dikonsumsi, apalagi bagi mereka yang kesulitan menelan tablet. Permasalahan yang timbul adalah banyaknya produk multivitamin tablet effervescent ini, sedangkan konsumen bingung memilih mana yang cocok. Akhirnya banyak yang suka pilah-pilih sembarangan, yang rasanya enak lah, yang harganya mahal lah, yang komposisinya lengkap lah. Padahal, penggunaan multivitamin ini seharusnya sesuai kebutuhan tubuh saja, tak boleh sembarangan digunakan apalagi secara terus-terusan.
Berikut beberapa pilihan multivitamin tablet effervescent beserta penjelasan komposisi dan kegunaannya, sehingga bisa dijadikan referensi dalam memilih multivitamin yang tepat guna.
Spoiler for Redoxon:
Redoxon Double Action
Quote:
Tersedia dalam dua pilihan rasa yaitu jeruk dan blackcurrent. Tiap tablet mengandung vitamin C 1000 mg dan zinc 10 mg. Berfungsi untuk meningkatkan daya tahan tubuh, baik digunakan pada saat flu, demam, skorbut, gusi berdarah, masa penyembuhan luka, dan pasca operasi.
Spoiler for CDR:
CDR
Quote:
Ada berbagai macam jenisnya, antara lain CDR rasa jeruk atau fruit punch, CDR Fortos, dan CDR Fortimun. Tiap tabet CDR mengandung kalsium 250 mg, viamin C 1000 mg, vitamin D 300 IU, vitamin B6 15 mg. Berfungsi untuk menjaga kesehatan tulang pada orang dewasa, memenuhi kebutuhan kalsium pada ibu hamil dan menyusui, baik untuk masa pertumbuhan dan penyembuhan. Harganya Rp 27.200, 00 per 10 tablet.
CDR Fortos mengandung kalsium 600 mg dan vitamin D 400 IU. Jika dibandingkan dengan CDR biasa maupun Protecal Solid, kandungan kalsium dalam CDR Fortos ini lebih besar. Dikhususkan untuk pemeliharaan kesehatan tulang dan gigi, juga bisa dapat mencegah osteoporosis. Harganya Rp 30.300, 00 per 10 tablet.
CDR Fortimun merupakan pengembangan produk CDR-Bayer yang berfungsi untuk meningkatkan sistem imun, terutama pada usia lanjut.
Spoiler for Protecal:
Protecal
Quote:
Ada dua macam variasi multivitamin Protecal, yaitu defense dan solid. Protecal defense mengandung vitamin C 1000 mg, zinc 10 mg, dan Echinacea extr 25 mg. Hampir sama seperti Redoxon, tapi memiliki keunggulan triple action karena ada komponen Echinacea extr yang sangat efektif untuk penderita flu, seperti pernah kutuliskan di sini. Harganya 23.400, 00 per 10 tablet, juga tersedia dalam bentuk sachet Rp 2.400, 00 per sachet.
Protecal solid mengandung kalsium 250 mg, vitamin C 1000 mg, vitamin D 300 IU, dan vitamin B6 15 mg. Sama persis dengan CDR. Berfungsi untuk masa pertumbuhan dan penyembuhan, memenuhi kebutuhan kalsium pada wanita hamil dan menyusui, pasca operasi, menjaga kesehatan tulang dan gigi. Harganya sama dengan Protecal defense.
Spoiler for Supradyn:
Supradyn
Quote:
Mengandung multivitamin lengkap meliputi: vitamin A, B1, B2, B3, B5, B6, B12, C, D, E, biotin, asam folat, kalsium, magnesium, ferum, mangan, fosfor, tembaga, seng, molibden. Berfungsi untuk memulihkan kondisi tubuh yang menurun, misalnya sehabis sakit dan membantu memenuhi kebutuhan multivitamin, mineral, dan mikroelemen.
Spoiler for Berocca:
Berocca Performance
Quote:
Mengandung vitamin B komplek, vitamin C, botin, asam folat, magnesium, kalsium, seng, dan ginseng ekstrak. Berfungsi untuk membantu memenuhi kebuthan vitamin dan mineral, membantu metabolisme tubuh, adanya ginseng ekstrak dapat memulihkan stamina dan konsentrasi.
Quote:
Keuntungan dari mengambil vitamin effervescent :
A. Bahan adalah 100% Bio-tersedia.
B. Kehadiran dari Karbon Dioksida Meningkatkan Penyerapan.
C. Konsisten dan Terpercaya Dosis.
D. Lebih Aktif Nutrisinya.
E. Vitamin effervescent yang mudah untuk Lansia.
F. Nyaman untuk dibawa kemana-mana.
Quote:
Anda harus mencari suplemen yang dapat mengatasi beberapa masalah kesehatan utama yang umum bagi kebanyakan orang, seperti suplemen yang akan mendukung :
1. Kesehatan Kekebalan Tubuh
2. Kesehatan Pencernaan
3. Kesehatan Kardiovaskular
4. Meningkatkan Tingkat Energi
5. Kesehatan Tulang
Spoiler for Tambahan:
Quote:
Original Posted By kucinglaparrrrr►Ada yg terlewatkan di thread ente gan.... Dr beberapa merek yg ente sebutin itu mengandung pemanis buatan yg konon merusak gigi dan tulang.. Krn sifatnya mengkeropos tulang.. Plus jgn lupa pewarnanya yg gak sehat gan.. Dl di tipi2 pernah ditayangin soal bginian.. Makanya effervescent jarang nonggol di iklan2 gan.. Semacem ad*m s*ri jg bgtu gan.. Konsumsi jangka panjang menyebabkan kelanjutan penyakit
Gimana ?
Agan sudah minum multivitamin belum ?
Klo ane sih udah sering. Biar tetap semangat menghadapi kerjaan.