- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
(GAWAT) mo ikut UN mesti bayar?


TS
gundui
(GAWAT) mo ikut UN mesti bayar?
[url]http://news.detik..com/bandung/read/2013/04/18/124047/2223745/486/ayi-minta-kadisdik-telusuri-dugaan-pungutan-biaya-un-pada-siswa?g991103485[/url]
Bandung - Koalisi Pendidikan Jabar melaporkan dugaan adanya pungutan kepada siswa untuk pelaksanaan Ujian Nasional (UN) di Bandung pada Ombudsman Jabar. Wakil Wali Kota Bandung Ayi Vivananda meminta Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) untuk menelurusi hal itu.
"Dalam mengikuti UN tidak boleh ada pungutan kepada siswa, karena untuk biaya operasional sudah ditanggung oleh pemerintah. Jika masih ditemukan kasus pungutan kepada siswa, harus segera dikembalikan," tegas Ayi saat dihubungi detikcom, Kamis (18/4/2013).
Ayi mengatakan, pihaknya telah menginstruksikan kepada Dinas Pendidikan Kota Bandung untuk segera menelusuri kasus tersebut. "Saya sudah tugaskan kadisdik untuk menelusuri perihal pungutan tersebut," ujar Ayi.
Lebih lanjut Ayi mengatakan, ia setuju dengan pandangan yang menyatakan UN tahun ini kacau. Ia juga menyayangkan banyak ketidakberesan yang terjadi dalam pelaksanaan UN kali ini.
"Yang paling penting adalah jangan sampai siswa menjadi korban sistem pendidikan dan UN yang tidak terkontrol dan amburadul," tegasnya.
Rabu (17/4/2013) Koalisi Pendidikan Jabar mengadukan 6 poin dugaan pelanggarann dalam pelaksanaan UN. Salah satunya dugaan pungutan biaya UN pada siwa sebesar Rp 15 ribu. Padahal menurut peraturan BSNP nomor 0020/P/BSNP/I/2013 biaya UN 2013 ditanggung oleh pemerintah.
oknum kayak gini tangkep aja ..
Bandung - Koalisi Pendidikan Jabar melaporkan dugaan adanya pungutan kepada siswa untuk pelaksanaan Ujian Nasional (UN) di Bandung pada Ombudsman Jabar. Wakil Wali Kota Bandung Ayi Vivananda meminta Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) untuk menelurusi hal itu.
"Dalam mengikuti UN tidak boleh ada pungutan kepada siswa, karena untuk biaya operasional sudah ditanggung oleh pemerintah. Jika masih ditemukan kasus pungutan kepada siswa, harus segera dikembalikan," tegas Ayi saat dihubungi detikcom, Kamis (18/4/2013).
Ayi mengatakan, pihaknya telah menginstruksikan kepada Dinas Pendidikan Kota Bandung untuk segera menelusuri kasus tersebut. "Saya sudah tugaskan kadisdik untuk menelusuri perihal pungutan tersebut," ujar Ayi.
Lebih lanjut Ayi mengatakan, ia setuju dengan pandangan yang menyatakan UN tahun ini kacau. Ia juga menyayangkan banyak ketidakberesan yang terjadi dalam pelaksanaan UN kali ini.
"Yang paling penting adalah jangan sampai siswa menjadi korban sistem pendidikan dan UN yang tidak terkontrol dan amburadul," tegasnya.
Rabu (17/4/2013) Koalisi Pendidikan Jabar mengadukan 6 poin dugaan pelanggarann dalam pelaksanaan UN. Salah satunya dugaan pungutan biaya UN pada siwa sebesar Rp 15 ribu. Padahal menurut peraturan BSNP nomor 0020/P/BSNP/I/2013 biaya UN 2013 ditanggung oleh pemerintah.
oknum kayak gini tangkep aja ..
0
477
0


Komentar yang asik ya


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan