- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Foto: 18 Napi Ikut UN di Lapas Pemuda Tangerang


TS
rahdigraha
Foto: 18 Napi Ikut UN di Lapas Pemuda Tangerang
Quote:
TANGERANG, KOMPAS.com — Sebanyak delapan belas siswa Kejar Paket C atau setara tingkat sekolah menengah atas (SMA) mengikuti Ujian Nasional Mandiri di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pemuda, Tangerang, Banten, Senin (15/4/2013). Mereka adalah narapidana dari berbagai kasus, antara lain, pencurian dan narkoba.
"Ada delapan belas yang mengikuti ujian nasional di sini. Seharusnya, ada empat puluh, tapi karena terkendala ijazah yang enggak ada, hanya delapan belas yang bisa ikut ujian," ujar Kepala Seksi Pembina Bagian Pendidikan Tetra Destorie saat ditemui Kompas.com di Lembaga Pemasyarakatan kelas IIA Pemuda, Tangerang, Senin (15/4/2013).
Para peserta UN itu sebelumnya telah mengikuti proses kegiatan belajar-mengajar (kejar) oleh Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) yang diadakan oleh lembaga pemasyarakatan dari hari Kamis hingga Sabtu dan selama awal Maret telah mendapatkan try out untuk menghadapi ujian.
Tetra menambahkan, Ujian Nasional Mandiri ini pertama kalinya dilaksanakan oleh Lembaga Pemasyarakatan Pemuda. Mata pelajaran yang diujikan juga sama seperti halnya SMA formal lainnya. Hanya, ini dilakukan di dalam lapas.
Dari pantauan Kompas.com, pelaksanaan ujian nasional di Lapas Kelas IIA Pemuda dimulai pukul 13.00 tersebut dan tampak berjalan lancar. Para peserta didik mengerjakan soal-soal dengan serius di ruangan Darul Hikmah dengan ukuran sekitar 8 x 10 meter dan dijaga dua orang pengawas.



Diubah oleh rahdigraha 15-04-2013 14:19
0
1.7K
1


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan