Kaskus

Entertainment

loop.businessAvatar border
TS
loop.business
Cara membunuh BISNIS anda dengan BEBERAPA status & update Facebook
NO REPOST
Spoiler for no repost:


sumber

Sebagai pemilik usaha, ane kira semua pegawai dan staff yg bertugas akan ditraining sehingga (paling tidak) tahu sopan santun dan punya tata krama yg baik dalam menangani pelanggan. Apalagi dalam bidang Social Media, dimana seperti yg kita semua tau, kekuatan socmed sangat besar dan bisa menjangkau banyak sekali kalangan.

Ternyata ada satu perusahaan, melakukan hal yang sama sekali diluar nalar perusahaan, menjadikan perusahaan tsb. terancam bangkrut dan ditinggalkan pelanggannya.

Perusahaan itu adalah LDG / Les Deux Garcons
Cara membunuh BISNIS anda dengan BEBERAPA status & update Facebook
LES DEUX GARCON

Spoiler for about the company:


Intinya, French Patisserie di Malaysia ini sudah berdiri sejak 2010, dan terbilang sukses di kelasnya, dengan harga yang menengah ke atas dan kualitas roti yg dijual premium, untuk kalangan atas. Jumlah pelanggannya sendiri ane rasa sudah ribuan orang, dengan "like" Page mencapai 1600 orang.

Jadi, (secara sarkastik) inilah cara untuk 'membunuh' brand & bisnis tersebut dalam beberapa langkah mudah....

Cara membunuh BISNIS anda dengan BEBERAPA status & update Facebook

1. Ketika ada seorang customer yang menulis komplain dengan sopan & saran yang membangun melalui Facebook, LDG memberitahu mereka untuk membeli kue di tempat lain saja.Untuk lebih mendramatisasi suasana, LDG juga menyebut bahwa "it will really KILL me to have the kind of customer like this!", dan tidak hanya itu, mereka bahkan juga membawa-bawa masyarakat Perancis emoticon-Cape d... (S)

Cara membunuh BISNIS anda dengan BEBERAPA status & update Facebook

2. Setelah itu, mereka bukannya berhenti, tetapi malah melanjutkan dengan posting comment yang isinya mengatakan bahwa mereka bisa hidup tanpa dukungan customer, dan dari kata-katanya jelas terlihat mereka tdk memiliki maksud baik.

3. Akhirnya mereka menghapus wall status di atas, tetapi sayangnya sudah ada yang meng-screen capture emoticon-Malu (S)

Cara membunuh BISNIS anda dengan BEBERAPA status & update Facebook

4. Setelah itu, mereka makin gila-gilaan dengan memanggil customer mereka "b*tches" emoticon-Najis (S)

5. Akhirnya, setelah kabar sudah tersebar, mereka menghapus seluruh post tersebut, tapi memang kekuatan social media tidak bisa diremehkan.. Pada saat itu berita ini sudah tersebar di Kuala Lumpur.

Setelah kejadian ini, pastinya comment dan post yang bernada negatif sangat ramai membanjiri Facebook mereka. Sampai akhirnya mereka mem-posting satu permintaan maaf, yang, sayangnya, terlihat kaku dan hanya prosedural emoticon-Malu (S)

Cara membunuh BISNIS anda dengan BEBERAPA status & update Facebook

Berita ini sangat menyebar hingga salah satu koran lokal terbesar di sana menjadikannya sebagai Headlines. Dan pastinya, Les Deux Garcons tidak akan sama lagi emoticon-Berduka (S)

Halaman Facebook LDG

Semoga thread ini menjadi pencerahan bagi semua pelaku bisnis, bahwa kekuatan social media sangat besar, dan kesalahan sedikitpun bisa menyebabkan usaha/bisnis anda mati seketika emoticon-Smilie

Ane sebagai pelaku usaha, khususnya bidang online, sangat tau dan belajar banyak dari case ekstrim ini. Mungkin dalam sehari-hari kita tdk sampai separah mereka, menyebut b*tch dan sebagainya, tetapi seluruh pelaku bisnis, terutama yang menggunakan social media, ane rasa wajib menjaga banget kata-katanya, karena menjadi konsumsi banyak orang emoticon-Angkat Beer
0
1.4K
10
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan