Kaskus

Entertainment

loveyourkissAvatar border
TS
loveyourkiss
Ngintip Ammossi Yuk, Prosesi Pemberian Tengah Perahu dan Penarikannya Ke Laut
Ngintip Ammossi Yuk, Prosesi Pemberian Tengah Perahu dan Penarikannya Ke Laut


" Nenek moyangku, seorang pelaut. Gemar mengarung luas samudra.
Menerjang ombak tiada takut. Menempuh badai sudah biasa. "


Hai Agan dan Aganwati, siapa yang tau penggalan lagu di atas? Yup betul, diambil dari lagu Nenek Moyangku Seorang Pelaut. Petikan lagu tersebut memang sangat sesuai dengan karakter seorang pelaut. Mereka memang begitu pemberani, tak peduli sebesar apapun rintangan yang dihadapi. Selalu bekerja sama dan pekerja keras. Karena itulah, pelaut disebut sebagai cikal bakal orang Indonesia. Tapi kali ini ane tidak bahas tentang pelautnya. Melainkan adalah ini :

Ngintip Ammossi Yuk, Prosesi Pemberian Tengah Perahu dan Penarikannya Ke Laut

Ane akan bahas perahunya, hehe. Ups, tapi bukan sembarang perahu ya gan. Ini adalah salah satu masterpiece dari Bangsa Indonesia, apalagi kalau bukan Perahu Pinisi.Tahukah Agan dan Aganwati, bahwa untuk membuat sebuah Perahu Pinisi, memerlukan proses yang sakral, tradisional, dan sarat akan budaya. Kemudian, pernahkah Agan dan Aganwati bertanya-tanya, bagaimana perahu sebesar dan semegah itu, yang dibuat di daratan, bisa mengarungi samudra dengan gagah berani. Tak lain adalah dengan adanya kerjasama.

Ammossi, adalah suatu bentuk kerjasama masyarakat Bulukumba, Sulawesi Selatan, untuk memberi Pusat Tengah Perahu, kemudian menariknya ke laut. Wow, perahu sebesar itu ditarik. Yup, itu bukan suatu bualan semata, mereka benar-benar menariknya.


Spoiler for Ammossi:

Setelah perahu itu selesai dibuat di daratan. Akan dilaksanakan prosesi upacara adat untuk melepaskannya ke laut. Ammossi adalah salah satunya, dan merupakan prosesi yang terakhir. Sebelumnya, akan dikurbankan hewan ternak yang memiliki syarat apabila bobot perahu kurang dari 100 ton, akan dikurbankan seekor kambing. Namun apabila bobot perahu lebih dari 100 ton, maka akan dikurbankan seekor sapi.(Kebayang dong begitu sulitnya menarik perahu ini dengan bobot seperti itu. emoticon-Belo ) Kemudian, kaki depan kambing/sapi tersebut dipotong bagian lutut kebawah dan digantung di anjungan. Sedangkan kaki belakangnya akan digantung di buritan. Maknanya memudahkan saat peluncurannya seperti jalannya binatang secara normal.

Selanjutnya ada upacara Ammossi yaitu upacara pemberian pusat pada pertengahan perahu dan setelah itu perahu ditarik ke laut. Pemberian pusat ini merupakan istilah yang didasarkan pada kepercayaan bahwa perahu ialah "anak" punggawa atau Panrita Lopi sehingga dengan demikian berdasarkan kepercayaan maka upacara Ammossi boleh dikatakan merupakan suatu simbol seperti pemotongan tali pusar bayi yang baru lahir. Ketika pinisi sudah mengapung di laut, barulah dipasang layar dan dua tiang. Layarnya berjumlah tujuh. Pinisi yang diluncurkan biasanya sudah siap dengan awaknya. Peluncuran pinisi dilaksanakan pada waktu air pasang dan matahari sedang naik. Punggawa alias kepala tukang, sebagai pelaksana utama upacara tersebut, duduk di sebelah kiri dari pusat tengah dan doa atau tepatnya mantra pun diucapkan.

Indahnya kerjasama ya gan. Namun sayangnya Perahu Pinisi dan sudah pasti prosesinya mulai dilupakan para generasi muda karena tergerus akan kemajuan jaman. Padahal jika kita, Bangsa Indonesia mampu mempertahankan budaya dan melestarikan kerjasama dan gotong royong seperti ini, ditambah dengan penyerapan teknologi yang maju. Bukan tidak mungkin, bangsa dan negara ini bisa menjadi sebuah kekuatan yang disegani oleh bangsa lain.

Sekian dulu, thread ane yang acak-acakan ini. Harap maklum karena masih newbie. Namun doakan supaya ane bisa terus berkontribusi di Forum Kaskus Tercinta ini. emoticon-Smilie

Maaf bila ada salah kata, dan apabila repost atau ada yang sudah tahu akan Ammossi ini. Ane juga tidak meminta cendol atau bata. Namun, diharapkan para teman-teman Kaskuser dapat menyumbangkan komentarnya. Terlebih lagi dirating. Mudah-mudahan bisa Hot Thread, dan tulisan ane ini bisa bermanfaat untuk semuanya.

Terima Kasih.

emoticon-Rate 5 Star emoticon-I Love Kaskus emoticon-I Love Indonesia


" Angin bertiup layar terkembang. Ombak berdebur di tepi pantai.
Pemuda berani bangkit sekarang. Ke laut kita beramai-ramai. "



Sumber:
Gambar - nationalgeographic.co.id
Wawasan - bulukumbatourism.com

Diubah oleh loveyourkiss 13-04-2013 09:19
0
14.4K
9
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan