Misi gan,,, newbie izin share thread "niat" pertama ane nih gan
menurut search-an ane di kaskus sih ini ga repost kok gan
bisa dilihat disini
Spoiler for no repost:
maaf kalo threadnya masih berantakan
Sebelum masuk, kalo berkenan pencet bel dulu ya gan biar GG
entar kalo keluar pake sepatu yang ada tintanya ane ga marah kok gan, biar bisa ninggalin jejak di thread ane ini
enjoy reading agan/sista
ketika kita marah seringkali semua emosi dikeluarkan dalam bentuk kata-kata, tindakan langsung bahkan mungkin hanya diam. namun ketika penerima kemarahan adalah anak sendiri, maka anda harus bisa mengendalikan emosi agar tidak keluar kata-kata yang dapat membuat keadaan semakin parah tak terkendali.
Quote:
ada 9 hal sensitif yang harus dihindari diucapkan ketika sedang marah kepada anak :
1. saya lebih bertanggungjawab ketika saya seusia anda
ingat tidak ada yang sempurna di dunia ini gan, coba ingat kekurangan agan sebagai seorang anak dan semua masalah dengan orang tua kita. tentunya tidak enak dikatakan seperti itu. membandingkan dan memberinya contoh dari apa yang agan mampu lakukan ketika agan masih kecil akan mematahkan kepercayaan diri anak.
2. Kamu selalu mengambil keputusan yang salah
Jangan menghukum anak agan untuk menjadi dewasa. Setiap orang diperbolehkan membuat kesalahan dan itu sebenarnya merupakan bagian dari proses pembelajaran lho gan.
Dia telah mengambil keputusan yang tidak menarik bagi agan, misalnya agan ga suka kalau anak agan kotor, tetapi dia pulang sekolah dengan baju kotor hanya untuk mengambil permen yang jatuh diselokan. tapi itu tidak berarti agan langsung nge-judge bahwa anak agan telah mengambil keputusan yang salah. tugas utama sebagai orangtua adalah membimbing, tidak memaksa dia untuk menaati pendapat kita.
3. Mengapa kau tidak bisa menjadi seperti saudaramu yang lain?
Ini sekali lagi merupakan perbandingan tidak masuk akal dan yang umum pada saat itu. Hindari pembenihan dalam permusuhan antara anak-anak Anda dengan membandingkan kemampuan mereka. Hal tersebut dapat membuat celah antara saudara kandung.
4. Tinggalkan aku sendiri!
agan pulang sore ke rumah dengan keadaan sangat lelah, belum lagi ada masalah dengan bos, bikin mood tak beraturan dan ingin ditinggal sendiri tanpa ada yang mengganggu. lalu tiba-tiba anak anda datang minta dibelikan sesuatu sambil merengek, jangan sampai emosi meledak dengan mengatakan 'Tinggalkan aku sendiri! " hal ini dapat membuat anak agan merasa diabaikan, tidak diinginkan dan tertekan pada waktu yang sama. Tampilkan kesabaran dan menghindari mengatakan sesuatu yang buruk.
5. Kau harus malu pada dirimu sendiri
Pernyataan ini langsung keras dan mengatakan bahwa keburukan hanya pada anak agan. Ya, ada anak-anak nakal yang mengganggu orang, tapi itu tidak berarti agan menegur dia seperti ini. Ada cara yang lebih baik dan lebih ringan untuk membuat anak memahami perbedaan antara baik dan buruk. misalnya dengan menjelaskan secara ringan kepada anak tentang efek yang ditimbulkan ketika melakukan hal yang buruk, sehingga akan membuat anak dengan mudah mengetahui dan menanamkan berbuat buruk itu ya "buruk".
6. Kau sama saja seperti bapak atau ibu kamu
Tidak semua pasangan yang sudah menikah adalah hidup bahagia bersama dan kepahitan dalam hubungan mereka sering diterjemahkan ke dalam pertukaran kata-kata kasar terhadap satu sama lain. Anak-anak seringkali adalah saksi dari semua permusuhan dan pertengkaran.
7. Kamu selalu menemukan cara untuk menyakiti saya
Ada kalanya anak menyakiti orang tua mereka dengan melawan keinginan mereka. Sering kali itu tidak disengaja tetapi ada anak-anak yang melakukannya dengan sengaja.
Namun,mengatakan pernyataan di atas akan membuat anak Anda merasa bersalah tentang keputusannya.
Biarkan anak-anak agan mengambil keputusan sendiri dan membiarkan mereka hidup bebas dari rasa bersalah.
8. Lebih baik tidak memiliki anak daripada memiliki anak seperti kamu
Pernyataan di atas merupakan sebagian besar ledakan emosi yang ekstrim, tetapi dapat memiliki konsekuensi serius pada anak. Tidak diragukan lagi, itu adalah hal yang paling menyakitkan yang pernah Anda katakan kepada anak. V Mengatakan sesuatu seperti ini bisa membuat agan menyesal seumur hidup.
9. Singkirkan pengaruh buruk teman kamu
Teman-teman mereka berarti dunia mereka, dan karena itu agan tidak bisa hanya memerintahkan mereka untuk mendapatkan satu set teman-teman yang 'baik'. anak agan tidak selamanya berada bersama agan, mereka harus belajar juga bagaimana menghadapi tingkah laku anak-anak yang kurang baik. jika agan melarangnya berteman dengan anak yang kurang baik, maka anak agan akan cenderung menjadi pemilih teman dan mungkin saja nantinya dapat menyebabkan anak agan lebih susah beradaptasi pada lingkungan yang berbeda dengan lingkungannya selama ini. Lebih baik untuk selalu mengingatkannya agar tidak mengikuti perangai teman yang buruk.
Spoiler for sumber:
1. [URL="http://gayahidup.inilah..com/read/detail/1977037/ketika-marah-pada-anak-jangan-katakan-ini#.UWfsXKJHJ1F"]gayahidup.inilah..com[/URL]
2. tambahan ane