- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Lolos ke Semifinal Barca Torehkan Rekor


TS
kishi1
Lolos ke Semifinal Barca Torehkan Rekor
Quote:
Yang gak nonton bola dini hari tadi, ni ane kasih tau beritanya
Quote:

Barcelona - Barcelona kembali menjejakkan kaki mereka di babak semifinal Liga Champions. Keberhasilan tersebut membuat Los Cules menorehkan rekor baru lolos ke semifinal secara berturut-turut.
Barca bermain imbang 1-1 dengan Paris Saint-Germain di leg kedua perempatfinal yang digelar di Camp Nou, Kamis (11/4/2013) dinihari WIB. Sempat tertinggal oleh gol Javier Pastore, mereka akhirnya bisa menyamakan skor lewat kaki Pedro Rodriguez.
Dengan hasil imbang tersebut, skor agregat menjadi sama kuat 3-3 karena pertemuan pertama berakhir seri 2-2. Tapi, Barca-lah yang berhak melaju ke semifinal berkat aturan gol tandang.
Semifinal Liga Champions sebenarnya bukan hal yang asing buat Barca. The Catalans selalu lolos ke babak empat besar dalam enam musim secara berturut-turut, mulai musim 2007/2008 sampai 2012/2013.
Dicatat Infostrada Live, Barca adalah klub pertama yang bisa melakukan hal tersebut di Piala Champions/Liga Champions. Mereka melewati catatan Real Madrid, yang selalu lolos ke semifinal pada periode 1955/1956-1959/1960.
Berikut kiprah Barca di Liga Champions dalam enam musim terakhir:
2007/2008: kalah di semifinal
2008/2009: juara
2009/2010: kalah di semifinal
2010/2011: juara
2011/2012: kalah di semifinal
2012/2013: semifinal (masih berlangsung)
[URL="http://sport.detik..com/sepakbola/read/2013/04/11/040718/2217128/1033/lolos-ke-semifinal-lagi-barca-torehkan-rekor?b99220370"]sumber[/URL]
Quote:

VIVAbola – Barcelona memastikan diri melangkah ke semifinal Liga Champions usai menyikirkan Paris Saint Germain (PSG). Barcelona unggul produktivitas gol tandang atas wakil Prancis itu setelah bermain imbang 1-1 (agregat 3-3) di leg 2 babak perempatfinal, Rabu 10 April 2013 (Kamis dinihari WIB).
PSG yang mampu mendominasi jalannya pertandingan di babak pertama berhasil mencuri gol melalui Javier Pastore di menit 49. Lolos dari kawalan Dani Alves, Pastore dengan tenang mengirimkan bola ke sudut sempit Victor Valdes. 1-0, PSG memimpin (agregat 3-2).
Tertinggal satu gol, Barcelona terus menekan jantung pertahanan PSG. Variasi serangan mereka lakukan untuk menyamakan kedudukan. Namun sejauh ini, tim asuhan Tito Vilanova itu belum bisa menjebol gawang PSG. Untuk menambah daya gedor, Vilanova memasukkan Lionel Messi. Dia menggantikan Cesc Fabregas.
Masuknya Messi memberikan perbedaan bagi perbedaan Barcelona. Pemain mungil itu mampu memberikan determinasi di jantung pertahanan PSG. Menit 63, Barcelona nyaris menyamakan kedudukan andai Salvatore Sirigu tidak sigap membuang bola rebound tendangan Andres Iniesta yang jatuh ke kaki David Villa.
Gol yang ditunggu Barcelona akhirnya tiba. Pedro Rodriguez menciptakan gol penyeimbang pada menit 70 (agregat 3-3). Gol itu tercipta dari kerja sama apik dengan Villa yang mengoper bola ke belakang. Pedro yang menerima bola langsung melepaskan tendangan diagonal yang tidak bisa dijangkau Salvatore Sirigu. Hingga bubar tidak ada tambahan gol tercipta.
Ini ke-6 kalinya Barcelona lolos ke semifinal Liga Champions secara beruntun. Sementara, PSG harus puas langkah mereka terhenti di babak perempatfinal.
Susunan Pemain
Barcelona: Victor Valdes, Dani Alves, Gerard Pique, Jordi Alba, Adriano (Marc Bartra 62’), Xavi, Andres Iniesta, Sergio Busquets, Cesc Fabregas (Lionel Messi 62’), David Villa (Alex Song 82’), Pedro
Paris Saint Germain: Salvatore Sirigu, Thiago Silva, Alex, Maxwell, Christophe Jallet (Gregory Van Der Wiel 87’), Marco Verratti (David Beckham 82’), Javier Pastore, Thiago Motta, Lucas Moura, Ezequiel Lavezzi (Kevin Gamerio 81’), Zlatan Ibrahimovic
sumber
Quote:
Dengan hasil ini berarti semifinal nanti hanya akan diikuti duo negara yakni spanyol (madrid & barca) & jerman (dortmund & muenchen). apakah di semifinal nanti akan mempertemukan spanyol vs jerman atau saling bunuh2an antar sesama negara atau bahkan ini juga pertanda bahwa piala dunia 2014 nanti akan mempertemukan spanyol vs jerman di brazil, we'll see later 

Diubah oleh kishi1 11-04-2013 12:55
0
4.1K
Kutip
84
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan