Kaskus

Entertainment

mubarak.20Avatar border
TS
mubarak.20
Once: Nyanyi Lipsync Itu Membohongi!
Kapanlagi.com - Banyaknya penyanyi yang menggunakan teknik lipsync saat manggung menjadi perhatian mantan vokalis Dewa, Once Mekel. Menurutnya, tampil dengan lipsync adalah membohongi penonton.
"Kalau lipsync baru membohongi, saya nggak ngerasa nyaman aja," tegasnya saat ditemui di FX Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (3/4).

Once tak mau menafikkan bahwa terkadang lipsync juga diperlukan. Karena untuk bisa tampil live band, output suara harus bagus.

"Kalau tuntutan benar-benar begitu (lipsync), tidak ada pilihan lain. Kalau soundnya juga buruk, nggak bisa dijamin outputnya, ya biasanya untuk kepentingan promosi sehingga audiens bisa nikmati lagu dengan bentuk yang bagus," lanjut Once.

Once menambahkan, lipsync juga telah dilakukan sejak jaman dahulu. "Sebenarnya nggak perlu malu-malu banget, sebenarnya nggak aib banget. Dari dulu dilakukan kok. Sejak zaman The Beatles juga pernah," tambahnya.

"Tapi kalau lipsync di panggung saat konser itu memalukan, nggak asyik ya, nggak ada value-nya," pungkas Once.

http://musik.kapanlagi.com/berita/on...gi-539218.html

SETUJU SAMA LO ONCE emoticon-thumbsup
0
2.9K
44
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan