Kaskus

Hobby

mocilkiAvatar border
TS
mocilki
Pentingnya Sarapan Sehat
Sebelum aktivitas sehari-hari (sekolah, kerja dll), pastilah lita memerlukan perlu energi yang cukup besar, agar dapat memulai aktivitas dan dapat memiliki konsentrasi yang baik untuk seharian penuh.



Energi ini didapatkan dari sarapan pagi, yang merupakan sumber ’bahan bakar’ untuk beraktivitas. Sebaiknya untuk memulai aktivitas harian kita sangat penting untuk sarapan terlebih dahulu, karena sarapan pagi penting untuk mendukung energi kita seharian. Namun kritera apa yang baik untuk sarapan sehat kita? jangan salah sarapan, maksudnya setelah sarapan justru kita menjadi ngantuk dan tidak berenergi.


Berikut ini beberapa manfaat yang dirasakan jika kita rutin sarapan setiap pagi dengan menu yang sehat :

Memenuhi kebutuhan nutrisi sehari-hari sehingga kita siap beraktifitas sehari penuh.
Membantu memenuhi kebutuhan nutrisi dalam tubuh
Membantu agar konsentrasi lebih baik, baik hubungannya untuk bekerja di kantor maupun saat di sekolah.
Menjaga semangat dalam beraktivitas karena nutrisi yang terpenuhi


Lalu bagaimana kita dapat menyediakan sarapan sehat untuk keluarga? Berikut ini adalah beberapa contoh sarapan sehat yang dapat dikonsumsi seluruh keluarga sebagai sarapan :

Karbohidrat, contohnya bagels, sereal, mufin rendah lemak, krackers.
Protein rendah lemak, contohnya peanut butter, daging sapi muda, ayam, ikan, atau telur rebus.
Kelompok susu, seperti susu pertumbuhan, yogurt rendah lemak, dan keju rendah lemak.
Buah-buahan dan sayuran segar, dapat dibuat dalam bentuk jus namun tanpa tambahan gula atau smoothies.


Kelompok makanan tersebut akan memberikan kanduangan karbohidrat, serat, protein dan
sejumlah kecil lemak yang penting untuk aktifitas seharian penuh dan lengkap dengan gizi yang diperlukan oleh tubuh.
0
806
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan