Quote:
Kuala Lumpur – Malaysia Airlines sedang menguji coba penggunaan perangkat iPad bagi awak kabin dalam penerbangan pesawat Mega Jumbo Airbus A380. Perangkat ini merupakan bagian dari SITA Innovative Digital Cabin Crew Solution, atau Crew Tablet yang akan secara lengkap memberikan informasi mengenai penumpang dan operasional penerbangan.
Sistem yang khusus digunakan oleh maskapai nasional Malaysia ini dinamakan MHcrew,dan menurut rencana akan diuji coba selama 6 bulan sebelum digunakan pada seluruh penerbangan maskapai ini. MHcrew mampu memberikan informasi mengenai laporan cuaca, konfigurasi tempat duduk, frequent flyer programs, jadwal penerbangan lanjutan dan petunjuk keselematan penerbangan dengan cepat. Sistem dan perangkat ini terhubung langsung dengan pusat control Malaysia Airlines sehingga informasi apapun akan didapatkan secara real-time. Selain itu, Malaysia Airlines dapat secara cepat mengadakan survei pada para penumpang.
CEO Malaysia Airlines, Ahmad Jauhari Yahya mengatakan,”Penumpang menghabisan waktu lebih banyak dengan awak kabin kami dibandingkan dengan staf lain. Sebagai ujung tombak, kami mengandalkan awak kabin kami untuk memberikan pengalaman yang luar biasa untuk para penumpang. MHcrew akan membantu awak kabin kami memberikan banyak informasi sehingga mereka akan lebih responsif pada para penumpang maskapai kami”.
Selain cepat dan praktis, sistem dan perangkat ini mampu memberikan penghematan yang signifikan bagi maskapai, yaitu mengurangi penggunaan kertas dalam jumlah banyak. Selain itu informasi yang diberikan lebih aktual dan cepat, sehingga para awak kabin dapat segera memberikan informasi yang dibutuhkan oleh penumpang.
Malaysia Airlines untuk sementara waktu mengoperasikan sistem MHcrew ini pada penerbangan pesawat Airbus A380 tujuan London, Paris dan Hong Kong.
sumber berita :
Runway Aviaton News & Magazine
Kapan ya disusul sama maskapai local? Hemat kertas dan mengurangi eksploitasi hutan