- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Ahok dan Jokowi: Program Dokter Untuk Keluarga Akan dimulai Bulan April


TS
agoengfunk
Ahok dan Jokowi: Program Dokter Untuk Keluarga Akan dimulai Bulan April

Sigmanews – Wakil Gubernur Jakarta Basuki T.Purnama (Ahok) mengatakan bahwa program Dokter untuk Keluarga bagi warga Jakarta akan segera dilaksanakan pada bulan April 2013. Ahok juga menegaskan bahwa akan bersinergi dengan program askes.
“Program dokter untuk keluarga ini semua telah masuk anggaran, jadi tidak perlu rapat ke DPRD. Program ini juga akan bersinergi dengan program askes,” ujar Ahok saat ditemui di Balai Kota Jakarta, senin (25/03).
“Program ini untuk membantu rakyat kecil dengan anggaran yang telah disediakan,” tambah Ahok.
Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) pun ikut menambahkan perihal program tersebut. dijumpai saat menghadiri jamuan makan siang dengan World Scout Committe dan Asia Pacific, dirinya berujar bahwa program dokter untuk keluarga tetap akan jalan terus dan terus direalisasikan untuk rakyat kecil.
SUMBER
Semoga Program Dokter Untuk Keluarga ini bisa berjalan dengan baik, sehingga rakyat Jakarta dapat kemudahan jika sewaktu - waktu sakit

Diubah oleh agoengfunk 25-03-2013 10:01
0
1.3K
13


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan