Kaskus

News

rendroprayogoAvatar border
TS
rendroprayogo
Ratusan Pedagang Stasiun Menagih Janji Jokowi
Sumber: http://www.perspektifnews.com/971/ra...-janji-jokowi/


Kamis, 21 Maret 2013

PerspektifNews, Jakarta – Sekitar 200 pedagang yang tergabung dalam Persatuan Penggiat Usaha Stasiun se-Jabodetabek (Perpustabek), hari ini (21/3) menggelar aksi unjuk rasa di depan kantor Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.

Para pedagang menuntut Gubernur DKI, Jokowi untuk menepati janjinya dalam penataan pedagang, sehingga mereka tetap dapat berdagang.

“Kami datang kembali setelah pada 25 November lalu, pak Jokowi berjanji memfasilitasi pedagang dengan PT KAI terkait penataan pedagang,” kata Andre (32), perwakilan pedagang.

Menurutnya, para pedagang siap ditata oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan PT KAI untuk kepentingan masyarakat. Namun para pedagang tidak ingin dibongkar paksa.

“Kami siap ditata dan dibina oleh Pemprov DKI. Tapi, kami tidak siap digusur paksa,” tambahnya.

Ia juga menjelaskan bahwa saat ini mereka telah membawa data pedagang yang berada di stasiun se-Jabodetabek. Untuk itu, mereka meminta solusi dari Pemprov DKI agar penataan pedagang dapat terlaksana dengan baik.

“Kami membawa data untuk pak Jokowi. Kami memohon pak Jokowi menjembatani dan memberikan solusi untuk mencari nafkah,” ujarnya. (Nana)

Sumber: http://www.perspektifnews.com/971/ra...-janji-jokowi/

0
4.3K
46
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan