Quote:
Quote:
Jangan Lupa Rate & Bagi Cendolnya


Quote:
Inilah bukti tersohornya keindahan Indonesia di mata dunia. Negeri kita tercinta menempati posisi ke-4 negara terindah di dunia, berdasarkan survei yang dilakukan oleh First Choice, sebuah situs perusahaan travel asal Britania Raya.
Berikut ini adalah daftar tempat wisata di Indonesia yang telah mendunia :
Quote:
1. Pulau Komodo
Quote:
Pulau Komodo terletak bagian timur Indonesia. Binatang yang tercatat sebagai reptile terbesar, bernama Komodo, berada di pulau ini dan tidak ada di tempat lain alias habitat asli dari komodo loh. Tempat ini merupakan lokasi wisata yang bagus bagi wisatawan yang ingin merasakan petualangan alam dengan melihat Komodo. Komodo ini biasa disebut wisatawan asing sebagai The Real Life Dragons. Bentuk permukaan pulau Komodo juga unik, ada padang gurun, rumput, maupun perbukitan.Sekitar 1200 spesies komodo hidup di pulau ini. Sekarang Pulau komodo masuk The New Seven Wonders loh,hebat ya Indonesia!
Quote:
2. Pantai Kuta
Quote:
Kuta adalah sebuah tempat pariwisata pantai yang terletak di sebelah selatan Denpasar, ibu kota Bali, Indonesia. Kuta merupakan sebuah destinasi turis mancanegara yang sangat termahsyur. Di Kuta sendiri banyak terdapat pertokoan, restoran dan tempat permandian serta menjemur diri. Kuta terkenal dengan panorama sunsetnya yang sangat memukau loh. tak heran jika di sore hari, pantai ini ramai dikunjungi wisatawan domestik maupun mancanegara. Buat kamu yang pergi ke Bali, kalau belum berkunjung ke pantai Kuta belum afdol liburannya.
Quote:
3. Gunung Bromo
Quote:
Gunung Bromo merupakan salah satu gunung dari lima gunung yang terdapat di komplek Pegunungan Tengger di laut pasir. Daya tarik gunung ini adalah merupakan gunung yang masih aktif. Obyek wisata Gunung Bromo ini merupakan fenomena alam dengan Kekhasan gejala alam yang tidak ditemukan di tempat lain adalah adanya kawah di tengah kawah (creater in the creater) dengan hamparan laut pasir yang mengelilinginya.
Quote:
4. Danau Toba
Quote:
Mungkin banyak yang tidak tahu bahwa Danau Toba dulunya adalah sebuah gunung berapi. Danau ini berada di bekas kawah supervolcano terbesar di dunia. Gunung Toba diperkirakan meletus pada 73 ribu tahun lalu. Letusan ini tercatat sebagai letusan Gunung api terbesar yang mempengaruhi iklim di seluruh dunia.
Quote:
5. Candi Borobudur
Quote:
Candi Borobudur adalah candi Budha terbesar di dunia. Candi ini dibangun ketika Samaratungga – raja dari dinasti Syailendra memerintah di Jawa Tengah. Candi ini tercatat sebagai salah satu tujuh keajaiban dunia. Candi Borobudur terletak di desa Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Candi Borobudur sangat besar dan terbuat dari blok batu-batu besar dengan arsitektur yang sangat megah.
Quote:
6. Pulau Bunaken
Quote:
Bunaken adalah sebuah pulau seluas 8,08 km² di Teluk Manado, yang terletak di utara pulau Sulawesi, Indonesia. Pulau ini merupakan bagian dari kota Manado, ibu kota provinsi Sulawesi Utara, Indonesia.
Taman laut Bunaken memiliki puluhan titik penyelaman untuk para divers yang mencari salah satu keindahan biodiversitas tertinggi di dunia.
Quote:
7. Puncak Jayawijaya dan Carstenz
Quote:
Puncak Jayawijaya dan Carstenz ini juga terdaftar sebagai salah satu dari tujuh puncak benua (Seven Summit) yang sangat fenomenal dan menjadi incaran pendaki gunung di berbagai belahan dunia. Puncak Jayawijaya terletak di Taman Nasional Laurentz, Papua. Puncak ini diselimuti oleh salju abadi. Salju abadi di Puncak Jayawijaya merupakan satu dari tiga padang salju di daerah tropis yang terdapat di dunia. Di negeri kita yang dilalui garis khatulistiwa ini, menyaksikan adanya
salju di Indonesia tentunya sesuatu yang mustahil untuk bisa dimengerti. Carstenz Pyramid (4884 mdpl) adalah salah satu puncak yang bersalju tersebut. Puncak tertinggi di Asia Tenggara dan Pasifik ini terletak di rangkaian Pegunungan Sudirman. Puncak ini terkenal tidak hanya karena tingginya, tetapi juga karena terdapat lapisan salju di puncaknya.
Quote:
Terima Kasih Atas Kunjungannya
