aqyuebenAvatar border
TS
aqyueben
Inilah Fitur dan Spesifikasi Dari Samsung Galaxy S IV
Sumber dan gambar nya



Kali ini kami akan meringkas hal baru apa saja yang terdapat dalam S IV. Di bagian desain, Galaxy S IV sama persis dengan S III dengan body dari plastik hyperglazed dan pattern yang berbeda. Di bagian layar, S IV menggunakan layar SAMOLED 4.99 inci dengan resolusi 1080p dan ppi 441. Layarnya masih menggunakan PenTile Matrix.

Dibagian CPU, S IV versi internasional menggunakan Exynos 5 Octa dengan 8 core prosesor yang terdiri atas 4 Cortex A15 1.6 GHz dan 4 buah Cortex A7 1.2 GHz dengan GPU PowerVR SGX 544MP3.
Sedangkan untuk beberapa negara tertentu akan menggunakan chip Qualcomm Snapdragon 600 dengan 4 buah core Krait 300 dan GPU Adreno 320. Keduanya akan menggunakan RAM 2GB dan LTE.

Ada juga kamera 13 MP dan kamera depan 2MP yang selain berfungsi untuk video chat juga berfungsi untuk eye-tracking dan hand tracking. Kamera S IV juga mampu merekam hingga Full HD baik kamera depan maupun belakang.



Ponsel ini akan menggunakan Android 4.2.2 dan akan tersedia dalam opsi 16/32/64 GB dan juga dilengkapi dengan slot microSD. Untuk batere disematkan batere dengan kapasitas 2600 mAh.


Selain itu juga ada fitur lainnya seperti:

- STranslator yang akan meterjemahkan email dan ChatON
- Smart Pause yang akan mendeteksi mata dan apabila mata menjuahi layar maka video akan otomatis berhenti
- Smart Scroll yang akan menggulirkan halaman web jika mata kita melihat ke arah atas atau bawah
- Health and Wellness yang akan mengukur langkah, kalori, temperatur dan lain lain.

S IV akan dijual April depan dengan pilihan warna White Frost dan Black Mist. Harganya? Belum diumumkan.


Gila 8 core, buat apaan ya emoticon-Hammer
0
2.3K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan