Quote:
Jakarta - Sidang Rasyid Rajasa mendadak heboh dengan munculnya artis Luna Maya dan Kartika Putri. Rupanya, dua artis cantik yang ingin menghadiri sidang Raffi Ahmad ini nyasar.
Sidang Rasyid yang dipimpin ketua majelis hakim Suwarjono digelar di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur, Jalan Dr Sumarno, Cakung, Jakarta, Kamis (14/3/2013) dimulai pukul 10.00 WIB.
Sidang kali ini mengagendakan pembacaan pledoi. Suasana sidang cukup ramai pengunjung dan berlangsung tertib. Pengunjung pun serius menyimak pembacaan pledoi dari kuasa hukum Rasyid, Riri Purbasari Dewi.
Tiba-tiba terdengar suara riuh dari luar ruang sidang. Suara berisik itu masuk ke dalam ruang sidang Raysid lantaran pintu yang terbuka.
Luna dan Kartika masuk ke dalam ruang sidang Rasyid. Kehadiran mereka menyedot perhatian pengunjung.
Mata pengunjung langsung tertuju kepada Luna dan Kartika yang cantik jelita.
Luna mengenakan kaos warna kuning dan celana panjang warna hitam. Sedangkan Kartika Putri terbalut kemeja warna putih lengan panjang dan celana panjang warna coklat. Dua artis cantik itu kompak memakai kacamata hitam.
"Ini sidang Raffi apa Rasyid?" kata Luna kepada seorang pengunjung sidang yang duduk di bangku deretan belakang.
"Ini sidang Rasyid," jawab pengunjung.
Luna terperangah. Sedang Kartika agak tenang dan tidak bicara. "Owalah, salah dong gue. Gue pikir sidangnya Raffi," kata Luna yang rambutnya diikat itu sambil menutup wajahnya.
Pengunjung ikutan mesam mesem melihat polah mantan Ariel Noah itu. Grrr!
Melihat suasana sidang gaduh, hakim turun tangan menenangkan para pengunjung.
"Tolong pengunjung sidang harap tertib, sidang masih berlangsung," kata hakim Suwarjono sambil mengetok palu 1 kali.
Luna langsung menarik tangan Kartika dan mengajaknya bergegas ke luar ruang sidang.
Petugas pengadilan kemudian menutup separuh pintu ruang sidang. Sidang dilanjutkan lagi dengan pembacaan pledoi.
Sidang Raffi Ahmad biasanya digelar selepas sidang Rasyid. Luna, sahabat Raffi memang rajin memberikan dukungan dan hadir di persidangan.
(aan/mad)
[url=http://news.detik..com/read/2013/03/14/114559/2193721/10/nyasar-di-sidang-pledoi-rasyid-luna-maya-malu?991104topnews]Sumber[/url]
Apa sih pentingnya Raffi Ahmad untuk Indonesia?
