Kaskus

News

feb1.adityaAvatar border
TS
feb1.aditya
Trail Dilarang Masuk Bromo

TRAI DILARANG MASUK
TAMAN NASIONAL BROMO TENGGER SEMERU

Trail Dilarang Masuk Bromo

Berita mengejutkan serta membuat beberapa pihak merasa kecewa, datang dari pengelola Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS). Terutama bagi pecinta motor trail dan adveture. Bahwa pengelola TNBTS melarang kegiatan touring dan adventure motor trail di kawasan Taman Nasional. Karena selama ini penggemar trail banyak yang memanfaatkan kawasan Bromo dan Tengger.

Menurut Pengendali Ekosistem Hutan TNBTS, mereka yang mengendarai trail hanya boleh mencapai parkiran kawasan wisata, seperti wisatawan umum lainnya. Tidak ada keistimewaan untuk pengendara trail. Mereka sama saja dengan wisatawan lain, harus berhenti di area parkir pengunjung.

Trail Dilarang Masuk Bromo
Trail Dilarang Masuk Bromo

Merusak Alam
Dijelaskan juga, bahwa trail memberikan kerusakan para alam. Mereka kerap merusak permukaan tanah hutan karena tapak roda mereka yang bergigi. Kendaraan ini juga mengganggu secara langsung kelestarian elang Jawa. Karena TNBTS merupakan kawasan konservasi elang Jawa yang paling berhasil. Di kawasan Coban Trisula saja sekurangnya sudah terlihat tiga pasang elang Jawa. Belum daerah daerah lain di TNBTS.

Elang langka lambang negara ini sangat sensitif terhadap kedatangan orang dari luar. Ancaman terbesar mereka adalah polusi asap dan polusi udara.
Dicontohkan Jika ada motor yang meraung-raung, elang-elang itu akan kabur. Kalau dia sedang mengerami telurnya, maka akan mengganggu proses reproduksinya, kata Pengendali Ekosistem Hutan TNBTS.

Untuk elang Jawa yang berada di Coban Trisula sudah beradaptasi dengan kehadiran manusia. Namun, mereka tetap peka dengan suara yang terlalu bising. Sedangkan untuk daerah-daerah lain mereka lebih sensitif dengan kehadiran manusia.

“Taman nasional adalah tempat konservasi, bukan petualangan yang merusak alam,” pungkasnya.


Berbagai reaksi
Quote:
Quote:




emoticon-Toast
0
13.6K
92
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan