- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Inilah 3 Wanita Terkaya di Dunia


TS
dinedo
Inilah 3 Wanita Terkaya di Dunia
Quote:
Inilah 3 Wanita Terkaya di Dunia
Kini semakin banyak wanita yang bergabung di jajaran posisi urutan daftar orang terkaya di dunia, meski belum memiliki porsi yang banyak. Dari 1.426 orang di daftar Orang terkaya versi majalah Forbes, hanya ada 138 orang wanita. Ini berarti ada peningkatan sejumlah 104 wanita dari tahun lalu. Beberapa wanita milyuner baru termasuk perancang busana Tory Burch dan Pollyanna Chu seorang wanita eksekutif keuangan asal Hong Kong. Siapa saja tiga teratas wanita terkaya di dunia ini?
1. Liliane Bettencourt

Dalam umurnya yang mencapai 90 tahun, Bettencourt memegang 30% saham kelompok usaha kosmetik ternama L'Oreal. Bettencourt menempati posisi kesembilan daftar orang terkaya. Lonjakan nilai saham L'Oreal tahun lalu mengembalikan ia ke jajaran ke dalam posisi sepuluh besar sejak 1999, dan menjadikannya satu-satunya perempuan yang masuk dalam daftar tersebut.
Bettencourt seorang janda dari Perancis yang menderita demensia. Sejak bulan Februari tahun lalu kedudukannya di direksi L'Oreal digantikan oleh cucunya Jean-Victor Meyers. Di tahun 2011, setelah melalui tiga tahun perseteruan akhirnya hartanya berada di bawah perwalian putrinya Francoise Bettencourt- Meyers.
Data kekayaan bersih mencapai US$30 miliar.
2. Christy Walton

Wanita ini berasal dari Amerika Serikat dengan data kekayaan bersihnya mencapai US$28,2 miliar. Ia mewarisi harta kekayaan suaminya, John Walton, generasi kedua Wal-Mart. John meninggal dikarenakan kecelakaan pesawat pada tahun 2005.
Lonjakan harga saham Wal-Mart pada tahun lalu membuat Christy sebagai wanita paling kaya di AS.
3. Alice Walton

Wanita terkaya ketiga berasal dari anggota keluarga Walton lainnya. Alice Walton adalah putri dari Sam Walton. Data kekayaan bersihnya tercatat sebesar US$26,3 miliar membuatnya menduduki peringkat ke-16. Pada 2012 lalu Alice mendapatkan dividen lebih dari US$440 juta dari Wal-Mart.
Ia gemar melakukan berbagai kegiatan kemanusiaan dan mendonasikan hartanya. Di tahun 2011, ia membuka Crystal Bridges Museum untuk pertunjukan seni Amerika di Bentonville, Arkansas, yang menyajikan karya koleksi pribadinya. Sumber
1. Liliane Bettencourt

Dalam umurnya yang mencapai 90 tahun, Bettencourt memegang 30% saham kelompok usaha kosmetik ternama L'Oreal. Bettencourt menempati posisi kesembilan daftar orang terkaya. Lonjakan nilai saham L'Oreal tahun lalu mengembalikan ia ke jajaran ke dalam posisi sepuluh besar sejak 1999, dan menjadikannya satu-satunya perempuan yang masuk dalam daftar tersebut.
Bettencourt seorang janda dari Perancis yang menderita demensia. Sejak bulan Februari tahun lalu kedudukannya di direksi L'Oreal digantikan oleh cucunya Jean-Victor Meyers. Di tahun 2011, setelah melalui tiga tahun perseteruan akhirnya hartanya berada di bawah perwalian putrinya Francoise Bettencourt- Meyers.
Data kekayaan bersih mencapai US$30 miliar.
2. Christy Walton

Wanita ini berasal dari Amerika Serikat dengan data kekayaan bersihnya mencapai US$28,2 miliar. Ia mewarisi harta kekayaan suaminya, John Walton, generasi kedua Wal-Mart. John meninggal dikarenakan kecelakaan pesawat pada tahun 2005.
Lonjakan harga saham Wal-Mart pada tahun lalu membuat Christy sebagai wanita paling kaya di AS.
3. Alice Walton

Wanita terkaya ketiga berasal dari anggota keluarga Walton lainnya. Alice Walton adalah putri dari Sam Walton. Data kekayaan bersihnya tercatat sebesar US$26,3 miliar membuatnya menduduki peringkat ke-16. Pada 2012 lalu Alice mendapatkan dividen lebih dari US$440 juta dari Wal-Mart.
Ia gemar melakukan berbagai kegiatan kemanusiaan dan mendonasikan hartanya. Di tahun 2011, ia membuka Crystal Bridges Museum untuk pertunjukan seni Amerika di Bentonville, Arkansas, yang menyajikan karya koleksi pribadinya. Sumber
Quote:
Diubah oleh dinedo 08-03-2013 11:50
0
1.7K
Kutip
13
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan