Quote:
08 Maret 2013 | 14:35:50
Roy Suryo 'Paksa' Jokowi Hadiri Kongres PSSI
oleh Andi Muttya Ketteng
Posted: 08/03/2013 12:03
Liputan6.com, Jakarta : Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo meminta Gubernur DKI Joko Widodo atau Jokowi untuk menutup kongres PSSI pada 17 Maret nanti. Roy berharap, kehadiran Jokowi bisa meredakan tensi panas persepakbolaan Indonesia.
"Tadi sudah disampaikan oleh Pak menpora. Artinya nanti dalam kongres jangan dibanngun suasana yang tegang, serius. Kami menyarankan dibangun suasana cair dengan suasana kebudayaan. Itu aja kira-kira," kata Jokowi didampingi Roy Suryo di Balaikota DKI, Jakarta, Jumat (8/3/2013).
Roy Suryo mengakui sedikit 'memaksa' Jokowi untuk hadir di Kongres PSSI, kongres yang diharap bisa mengakhiri kisruh berkepanjangan sepakbola Indonesia. Nantinya, acara Kongres PSSI akan diselingi dengan tampilan kebudayaan Betawi.
"Saya juga agak mendesak dia. Beliau tadinya pagi ada acara di luar kota tapi kami mohon moga-moga cocok waktunya. Pada saat penutupan beliau yang akan menutup acara Kongres PSSI nanti. Semuanya akan diupayakan dengan cari," ujar Roy Suryo.
Pada pertemuan di Balaikota itu, Roy dan Jokowi juga membahas tentang percepatan pembangunan fasilitas olahraga di Jakarta. Seperti misalnya alih fungsi Stadion Lebak Bulus, Jakarta Selatan, yang akan menjadi salah satu penyangga sistem transportasi MRT (Mass Rapid Transportation).
"Tapi kami setuju karena akan ada stadion pengganti yang jauh lebih bagus. Bahkan ada dua. Satu di Taman BMW dan satu lagi di Ulujami," ujar mantan anggota Komisi I DPR dari Fraksi Demokrat ini. (Ism)
metatag nya
Ayo salim dulu sama Pak Presiden ...
![[Pakar 69] Roy Suryo Memaksa Jokowi](https://dl.kaskus.id/a.yfrog.com/img877/3970/18688786.jpg)