- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
pantai di Wonosari & makanan khasnya,JOGJAKARTA


TS
andiram
pantai di Wonosari & makanan khasnya,JOGJAKARTA
halo agan, syapa nie yang desa atau tempat tinggalnya di daerah wonosari jogjakarta ? ? yuk diliat thread ane tentang pantai pantai di Wonosari,Jogjakarta
1. Pantai Sadranan
Buat yang ingin main di pantai tanpa terganggu privasinya, bisa coba datang ke pantai yang satu ini. Pantai Sadranan letaknya cukup tersembunyi hingga jarang diketahui turis. Belum ada penjual makanan atau minuman di sepanjang pantai ini, sehingga pasir putih dan lautnya masih bersih dan natural sekali.Letak pantai ini jika ditempuh dari Yogyakarta, akan memakan waktu sekitar 2-3 jam. Jalan menuju pantai ini sama sekali belum diaspal. Jadi untuk mencapai pantai ini harus melewati jalan off-road, tetapi untungnya tidak begitu jauh.Di pantai ini ada gubung yang cukup besar untuk bersantai-santai, bisa digunakan sebagai tempat berkumpul sembari memandangi laut. Di atas bukit karang, terdapat villa yang cukup besar, menghadap ke laut.

2. Pantai Poh Tunggal
Satu lagi pantai pasir putih landai yang jarang dikunjungi orang karena belum terkenal seperti Pantai Indrayanti. Pantai Poh Tunggal ini sebelah timur dari Pantai Watulawang atau tepatnya sekitar 3 Km dari Pantai Indrayanti ke arah timur.Jalan menuju pantai ini juga masih berbatu belum sebagian diaspal.Mungkin dinamakan Pantai Poh Tunggal karena di pinggir pantai ini terdapat satu pohon yang besar mengahadap ke laut, sekiranya cocok untuk menikmati moment romantis sunset bersama pasangan sembari berteduh di bawah pohon.

3. Pantai Watulawang
Pantai Watulawang ini masih tergolong baru, cocok untuk yang ingin menikmati pantai yang sepi, jalan menuju Pantai ini masih berbatu yang belum diaspal, hanya berjarak sekitar 8 menit ke arah Timur jika berjalan kaki dari Pantai Indrayanti.Di pantai tersebut terdapat Gua Batu yang digunakan untuk upacara adat Nyadranan, Goa Batu tersebut berada sebelah barat dari area pantai ini.

4. Pantai Indrayanti
Pantai Indrayanti merupakan pantai baru yang jarak tempuhnya sekitar 2 jam dari pusat kota Yogyakarta. Perjalanan jauh langsung terbayar ketika bertemu keindahan yang ditampilkan pantai ini. Hamparan pasir putih dan bersih tak kalah dengan pantai-pantai di Bali.Pantai Indrayanti telah dilengkapi dengan fasilitas penginapan, gazebo, dan pondok panggung. Juga terdapat menu makanan, diantaranya ayam goreng/bakar, ikan dan es kelapa muda sebagai minuman penyegar dahaga. Di pantai ini terdapat fasilitas jetski yang dipandu oleh lifeguard profesional.

5. Pantai Sadeng
Pantai Sadeng terletak di desa Songbanyu dan desa Pucung, Kecamatan Girisubo, berjarak sekitar 46km dari Wonosari. Terdapat Telaga Suling yaitu lembah yang diyakini dahulu sebagai muara sungai Bengawan Solo Purba. Pantai ini juga dikenal sebagai Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) yang bertaraf nasional dan merupakan penunjang pengembangan perikanan laut di Yogyakarta. Wisatawan dapat menikmati sajian masakan ikan laut atau membawa ikan laut segar sebagai oleh-oleh dengan harga yang terjangkau.

6. Pantai Ngobaran
Pantai yang menyimpan eksotisme alam dan mistisme dramatis ini berlokasi di desa Kanirogo Kecamatan Saptosari. Berjarak 35km ke arah selatan Gunung Kidul atau 65km dari pusat kota Yogyakarta.Pantai Ngobaran dipercaya sebagai lokasi muksa Prabu Brawijaya V dan permaisurinya. Konon dikisahkan Prabu Brawijaya V beserta para pengikutnya melarikan diri ketika Kerajaan Demak mulai berjaya. Pelarian tersebut berakhir di Pantai Ngobaran. Beberapa percaya bahwa Prabu Brawijaya V tidak meninggal, melainkan muksa dengan membakar diri. Kepercayaan tersebut yang membuat pantai ini dinamakan Pantai Ngobaran (Ngobaran = kobaran api). Masyarakat Pantai Ngobaran memiliki kuliner unik, yakni landak laut. Landak laut dimasak hanya berbumbu garam dan cabai, lalu digoreng. Daging landak laut tersebut bertekstur kenyal dan lezat menyerupai daging ayam.

7. Pantai Siung
Pantai ini terletak di desa Purwodadi kecamatan Tepus, berjarak sekitar 5km dari wonosari dengan prasarana jalan aspal sampai tebing pantai. Di pantai terdapat terasering lahan pertanian yang disekelilingnya hidup sekumpulan primata (kera berekor panjang).Pantai Siung merupakan cekungan laut yang diapit dengan dua bukit.Tebingnya spesifik sehingga memungkinkan untuk digunakan sebagai lokasi olah raga panjat tebing dan merupakan surga bagi para 'climber' karena memiliki kurang lebih 250 jalur pemanjatan yang didukung oleh panorama laut yang indah. Bahkan di pantai ini pernah diselenggarakan Asian Climbing Gathering yang diikuti oleh 80 peserta dari 15 negara di Asian.

8. Pantai Baron
Pantai Baron merupakan pintu gerbang masuk kawasan obyek wisata pantai. Dikelilingi bukit-bukit kapur yang di atasnya terdapat jalan setapak dimana wisatawan dapat menikmati keindahan laut yang luas dan khas. Di sebelah Barat terdapat muara air sungai bawah tanah sehingga ada suatu tempat pertemuan antara air laut dan air tawar.Ciri khas pantai Baron adalah banyaknya aneka ikan laut segar maupun siap saji, termasuk menu spesial Baron yaitu Sop Ikap Kakap. Masyarakat nelayan setempat biasa melaksanakan Upacara Sedekah Laut rutin setiap bulan Suro. Upacara ini merupakan ungkapan rasa syukur kepada Tuhan atas panen ikan yang melimpah dan permohonan keselamatan dalam mencari ikan di laut.Fasilitas yang telah tersedia antara lain: hotel kelas melati, warung makan, kios-kios cinderamata, panggung terbuka, serta gedung pertemuan.

9. Pantai Sundak
Terletak di desa Sidoharjo, Kecamatan Tepus, sekitar 1km ke arah Timur dari pantai Krakal. Panorama alam hijau menyatu dengan suasana desa pantai yang nyaman. Pantai ini sesuai untuk tempat bersantai dan biasa digunakan sebagai lokasi perkemahan oleh wisatawan remaja.

10. Pantai Sepanjang
Pantai Sepanjang merupakan rangkaian dari Pantai Baron, terletak di Desa Kemandang, Kecamatan Tanjungsari, sekitar 2 km di sebelah Timur Pantai Kukup. Dengan hamparan pantainya yang berpasir putih cocok sebagai kawasan otorita wisata eksklusif, sangat ideal untuk berjemur menikmati hangatnya sinar mentari. Pantai ini pada waktu tertentu dijadikan tempat pendaratan penyu laut untuk bertelur.

nahh,minat untuk maen ke jogjakarta ? lebih tepatnya di wonosari-gunung kidul. silahkan deh,hub travel2 kesayangan anda
hehe
nah setelah share tentang pantai,skarang makanan khas jogjanya
hmmm

ya itu sebagian makanan khas dari jogja,msh bnyak lagi makanan2 lainya dari jogja. tinggal search aja gan di google jika tertarik dengan budaya jogja
pantainya udah,makananya uda,sekarang tinggal share dari agan2
bole dong minta cendolnya
hehe,jika berkenan dan
yaa. trims 
1. Pantai Sadranan
Buat yang ingin main di pantai tanpa terganggu privasinya, bisa coba datang ke pantai yang satu ini. Pantai Sadranan letaknya cukup tersembunyi hingga jarang diketahui turis. Belum ada penjual makanan atau minuman di sepanjang pantai ini, sehingga pasir putih dan lautnya masih bersih dan natural sekali.Letak pantai ini jika ditempuh dari Yogyakarta, akan memakan waktu sekitar 2-3 jam. Jalan menuju pantai ini sama sekali belum diaspal. Jadi untuk mencapai pantai ini harus melewati jalan off-road, tetapi untungnya tidak begitu jauh.Di pantai ini ada gubung yang cukup besar untuk bersantai-santai, bisa digunakan sebagai tempat berkumpul sembari memandangi laut. Di atas bukit karang, terdapat villa yang cukup besar, menghadap ke laut.

2. Pantai Poh Tunggal
Satu lagi pantai pasir putih landai yang jarang dikunjungi orang karena belum terkenal seperti Pantai Indrayanti. Pantai Poh Tunggal ini sebelah timur dari Pantai Watulawang atau tepatnya sekitar 3 Km dari Pantai Indrayanti ke arah timur.Jalan menuju pantai ini juga masih berbatu belum sebagian diaspal.Mungkin dinamakan Pantai Poh Tunggal karena di pinggir pantai ini terdapat satu pohon yang besar mengahadap ke laut, sekiranya cocok untuk menikmati moment romantis sunset bersama pasangan sembari berteduh di bawah pohon.

3. Pantai Watulawang
Pantai Watulawang ini masih tergolong baru, cocok untuk yang ingin menikmati pantai yang sepi, jalan menuju Pantai ini masih berbatu yang belum diaspal, hanya berjarak sekitar 8 menit ke arah Timur jika berjalan kaki dari Pantai Indrayanti.Di pantai tersebut terdapat Gua Batu yang digunakan untuk upacara adat Nyadranan, Goa Batu tersebut berada sebelah barat dari area pantai ini.

4. Pantai Indrayanti
Pantai Indrayanti merupakan pantai baru yang jarak tempuhnya sekitar 2 jam dari pusat kota Yogyakarta. Perjalanan jauh langsung terbayar ketika bertemu keindahan yang ditampilkan pantai ini. Hamparan pasir putih dan bersih tak kalah dengan pantai-pantai di Bali.Pantai Indrayanti telah dilengkapi dengan fasilitas penginapan, gazebo, dan pondok panggung. Juga terdapat menu makanan, diantaranya ayam goreng/bakar, ikan dan es kelapa muda sebagai minuman penyegar dahaga. Di pantai ini terdapat fasilitas jetski yang dipandu oleh lifeguard profesional.

5. Pantai Sadeng
Pantai Sadeng terletak di desa Songbanyu dan desa Pucung, Kecamatan Girisubo, berjarak sekitar 46km dari Wonosari. Terdapat Telaga Suling yaitu lembah yang diyakini dahulu sebagai muara sungai Bengawan Solo Purba. Pantai ini juga dikenal sebagai Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) yang bertaraf nasional dan merupakan penunjang pengembangan perikanan laut di Yogyakarta. Wisatawan dapat menikmati sajian masakan ikan laut atau membawa ikan laut segar sebagai oleh-oleh dengan harga yang terjangkau.

6. Pantai Ngobaran
Pantai yang menyimpan eksotisme alam dan mistisme dramatis ini berlokasi di desa Kanirogo Kecamatan Saptosari. Berjarak 35km ke arah selatan Gunung Kidul atau 65km dari pusat kota Yogyakarta.Pantai Ngobaran dipercaya sebagai lokasi muksa Prabu Brawijaya V dan permaisurinya. Konon dikisahkan Prabu Brawijaya V beserta para pengikutnya melarikan diri ketika Kerajaan Demak mulai berjaya. Pelarian tersebut berakhir di Pantai Ngobaran. Beberapa percaya bahwa Prabu Brawijaya V tidak meninggal, melainkan muksa dengan membakar diri. Kepercayaan tersebut yang membuat pantai ini dinamakan Pantai Ngobaran (Ngobaran = kobaran api). Masyarakat Pantai Ngobaran memiliki kuliner unik, yakni landak laut. Landak laut dimasak hanya berbumbu garam dan cabai, lalu digoreng. Daging landak laut tersebut bertekstur kenyal dan lezat menyerupai daging ayam.

7. Pantai Siung
Pantai ini terletak di desa Purwodadi kecamatan Tepus, berjarak sekitar 5km dari wonosari dengan prasarana jalan aspal sampai tebing pantai. Di pantai terdapat terasering lahan pertanian yang disekelilingnya hidup sekumpulan primata (kera berekor panjang).Pantai Siung merupakan cekungan laut yang diapit dengan dua bukit.Tebingnya spesifik sehingga memungkinkan untuk digunakan sebagai lokasi olah raga panjat tebing dan merupakan surga bagi para 'climber' karena memiliki kurang lebih 250 jalur pemanjatan yang didukung oleh panorama laut yang indah. Bahkan di pantai ini pernah diselenggarakan Asian Climbing Gathering yang diikuti oleh 80 peserta dari 15 negara di Asian.

8. Pantai Baron
Pantai Baron merupakan pintu gerbang masuk kawasan obyek wisata pantai. Dikelilingi bukit-bukit kapur yang di atasnya terdapat jalan setapak dimana wisatawan dapat menikmati keindahan laut yang luas dan khas. Di sebelah Barat terdapat muara air sungai bawah tanah sehingga ada suatu tempat pertemuan antara air laut dan air tawar.Ciri khas pantai Baron adalah banyaknya aneka ikan laut segar maupun siap saji, termasuk menu spesial Baron yaitu Sop Ikap Kakap. Masyarakat nelayan setempat biasa melaksanakan Upacara Sedekah Laut rutin setiap bulan Suro. Upacara ini merupakan ungkapan rasa syukur kepada Tuhan atas panen ikan yang melimpah dan permohonan keselamatan dalam mencari ikan di laut.Fasilitas yang telah tersedia antara lain: hotel kelas melati, warung makan, kios-kios cinderamata, panggung terbuka, serta gedung pertemuan.

9. Pantai Sundak
Terletak di desa Sidoharjo, Kecamatan Tepus, sekitar 1km ke arah Timur dari pantai Krakal. Panorama alam hijau menyatu dengan suasana desa pantai yang nyaman. Pantai ini sesuai untuk tempat bersantai dan biasa digunakan sebagai lokasi perkemahan oleh wisatawan remaja.

10. Pantai Sepanjang
Pantai Sepanjang merupakan rangkaian dari Pantai Baron, terletak di Desa Kemandang, Kecamatan Tanjungsari, sekitar 2 km di sebelah Timur Pantai Kukup. Dengan hamparan pantainya yang berpasir putih cocok sebagai kawasan otorita wisata eksklusif, sangat ideal untuk berjemur menikmati hangatnya sinar mentari. Pantai ini pada waktu tertentu dijadikan tempat pendaratan penyu laut untuk bertelur.

nahh,minat untuk maen ke jogjakarta ? lebih tepatnya di wonosari-gunung kidul. silahkan deh,hub travel2 kesayangan anda

nah setelah share tentang pantai,skarang makanan khas jogjanya



Spoiler for gudeg asli jogja:
Spoiler for tahu tempe bacem:
Spoiler for bakpia patok:
Spoiler for geplak:
Spoiler for tiwul gatot:
ya itu sebagian makanan khas dari jogja,msh bnyak lagi makanan2 lainya dari jogja. tinggal search aja gan di google jika tertarik dengan budaya jogja

pantainya udah,makananya uda,sekarang tinggal share dari agan2

bole dong minta cendolnya



Diubah oleh andiram 07-03-2013 19:23
0
16.2K
371


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan