- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
CALON PRESIDEN 2014...Lagi ngurusin jam tangannya ditipu orang


TS
fahrezza
CALON PRESIDEN 2014...Lagi ngurusin jam tangannya ditipu orang

Jam Mewah Sutiyoso Ditukar Palsu, Polisi: Kita Cari Pendapat Ahli
Selasa, 05/03/2013 14:35 WIB
Salmah Muslimah - detikNews
Jakarta - Mantan Gubernur DKI Sutiyoso melaporkan seorang tukang servis jam tangan ke Polda Metro atas dugaan penipuan arloji mewah. Kasus itu masih dalam penyelidikan. Pelaku belum tertangkap.
"Palakunya belum ketemu. Rencana mau minta pendapat ahli tapi itu nanti masih lama," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto di kantornya, Jl Sudirman, Jaksel, Selasa (5/3/2013).
Dalam wawancara sebelumnya, Rikwanto juga sempat mengatakan kasus itu masih didalami penyidik. Terutama untuk mencari tahu keaslian jam tangan yang ditukar oleh si tukang servis.
"Kita cari saksi ahli untuk membantu proses penyidikan," terangnya.
Jam tangan merek Roger Debuis dan BMW milik Sutiyoso diservis oleh seorang pria bernama Ahaw. Namun rupanya setelah dikembalikan ke Sutiyoso, jam itu ditukar dengan yang palsu.
Geram dengan aksi ini, Bang Yos pun melaporkan Ahaw ke Polda Metro Jaya pada 28 Februari lalu pukul 17.30 WIB. Kasus tersebut tercatat dalam laporan polisi (LP) bernomor LP/686/II/2013/PMJ/dit.reskrium.
Saat ditanyakan ke Bang Yos soal ini pada Senin kemarin, Bang Yos enggan bicara karena masih konsentrasi pada masalah partai besutannya, PKPI.
Spoiler for penampakan jam nya:
kalo calon stok pemimpin masa depan kayak gini..mau dibawa kemana bangsa ini.....kalo gaya hidup gak hedon gak mungkin bakal ketipu2 segala..jauh sekali dari sifat pemimpin sejati

Diubah oleh fahrezza 05-03-2013 15:00
0
4.2K
56


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan