- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Katulampa Siaga I, Jakarta Rawan Banjir


TS
Zip.err
Katulampa Siaga I, Jakarta Rawan Banjir

Quote:
Bendungan Katulampa sudah memasuki siaga I akibat hujan deras sepanjang hari di Bogor, Senin (4/3/2013).
Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, dikhawatirkan bisa terjadi banjir seperti tanggal 15 Januari lalu di Jakarta. "Tempo hari banjir melanda Jakarta ketika posisi permukaan air di Katulampa 210 cm. Saat ini ketinggian muka air di Katulampa mencapai 250 cm," kata Sutopo.
Pada pukul 17.40 WIB ketinggian air posisi 220 cm dan pukul 18.00 Wib naik menjadi 250 cm. Dengan kondisi level siaga tertinggi itu, maka kewenangan pengendalianya langsung menjadi kewenangan Dirjen Sumber Daya Air Kementerian PU.
Sutopo menambahkan, diperkirakan pada Selasa (5/3) pagi yaitu sekitar pukul 03.00 - 05.00 Wib banjir bakal menggenangi permukiman sekitar Sungai Ciliwung. Tinggi banjir ini dapat lebih besar daripada banjir pada pada 15 Januari 2013 yang saat itu tinggi muka air Bendung Katulampa mencapai 210 cm.
Daerah yang berpotensi terkena banjir yakni di daerah sekitar bantaran Sungai Ciliwung: Rawajati, Kalibata, Pengadegan, Gang Arus/Cawang, Kebon Baru, Bukit Duri, Bidara Cina, dan Kampung Melayu.
Masyakarat diminta meningkatkan kesiapsiagaannya terkait Siaga I untuk memantau dan merespons banjir yang berpotensi terjadi di: -Jakarta Timur: Kel Cililitan, Cawang, Bidara Cina, Kampung Melayu, Kebon Manggis, -Jakarta Selatan: Kel Rawajati, Kalibata, Pengadegan, Kebon Baru, Bukit Duri.
BNPB telah melakukan koordinasi dengan BPBD DKI Jakarta. Kepala BNPB telah memerintahkan Tim Reaksi Cepat BNPB untuk melakukan langkah-langkah antisipasi dengan menyiapkan logistik dan peralatan pada titik rawan banjir.
sumber
Katulampa Siaga I Banjir!
Quote:
inilah..com, Jakarta- Bendung Katulampa kembali menunjukkan posisi siaga banjir di Jakarta. Hujan deras yang mengguyur sejak Senin siang (4/3/2013) menyebabkan tinggi muka air Bendung Katulampa naik secara cepat.
Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho dalam keterangan persnya, Senin (4/3/2013), menyatakan pada pukul 17.40 WIB posisi ketinggian air di bendung Katulampa mencapai 220 cm dan pukul 18.00 WIB naik menjadi 250 cm.
Itu berarti, debit sungai Ciliwung Hulu sudah posisi Siaga I atau tingkat siaga tertinggi. Batasan Siaga I adalah lebih dari 200 cm. Dengan kondisi level siaga tertinggi itu, maka kewenangan pengendalianya langsung menjadi kewenangan Dirjen Sumber Daya Air Kementerian PU.
Diperkirakan pada pukul Selasa (5/3/2013) pagi hari yaitu sekitar pukul 03.00–05.00 WIB banjir bakal menggenangi permukiman sekitar Sungai Ciliwung. Tinggi banjir ini dapat lebih besar dari pada banjir pada pada 15 Januari 2013 yang saat itu tinggi muka air Bendung Katulampa mencapai 210 cm. Daerah yang berpotensi terkena banjir yakni di daerah sekitar bantaran Sungai Ciliwung: Rawajati, Kalibata, Pengadegan, Gang Arus/Cawang, Kebon Baru, Bukit Duri, Bidara Cina, dan Kampung Melayu.
Masyakarat diminta meningkatkan kesiapsiagaannya terkait Siaga I untuk memantau dan merespons banjir yang berpotensi terjadi di:
-Jakarta Timur: Kel Cililitan, Cawang, Bidara Cina, Kampung Melayu, Kebon Manggis,
-Jakarta Selatan: Kel Rawajati, Kalibata, Pengadegan, Kebon Baru, Bukit Duri.
BNPB telah melakukan koordinasi dengan BPBD DKI Jakarta. Kepala BNPB telah memerintahkan Tim Reaksi Cepat BNPB untuk melakukan langkah-langkah antisipasi dengan menyiapkan logistik dan peralatan pada titik rawan banjir.
[URL="http://metropolitan.inilah..com/read/detail/1964362/awas-katulampa-siaga-i-banjir#.UTSRBDeTJls"]sumber[/URL]
persiapan, tapi jangan panik...

--------------
jangan hiraukan Om muncrat dimana2,...

kita doakan saja semoga tidak terjadi banjir dan aman terkendali..

Diubah oleh Zip.err 04-03-2013 14:01
0
4.3K
Kutip
39
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan