- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Pengawal Anas Tiba-Tiba Pukul dan Tendang Wartawan


TS
deftoners
Pengawal Anas Tiba-Tiba Pukul dan Tendang Wartawan
JAKARTA - Usai Anas Urbaningrum menyampaikan penguduran dirinya sebagai Ketua Umum Partai Demokrat, terjadi insiden pemukulan terhadap seorang wartawan Antara yang diketahui bernama Jul Sikumbang.
Berdasarkan informasi yang didapatkan, peristiwa bermula ketika Anas selesai menyampaikan pernyataan sikap terkait statusnya menjadi tersangka oleh KPK. Tiba-tiba saja seorang pria berbaju hitam dan berkacamata hitam menghamipiri Jul yang saat itu hanya melihat Anas pergi dari ruang konfrensi pers.
"Pria tersebut langsung mengajak berkelahi Jul yang tidak tahu alasannya," kata salah seorang saksi, Ferri, di DPP PD, Jalan Kramat 7, Jakarta Pusat, Sabtu (23/2/2013).
Setelah itu, pria tersebut langsung memukul dan menendang Jul hingga ke halaman kantor DPP Partai Demokrat. Melihat itu, wartawan cetak maupun elektronik terpancing dan berusaha membela Jul.
Polisi pun, langsung melerai keributan antara wartawan dengan pengawal Anas tersebut. Bahkan, Ketua DPP PD Gede Pasek Suardika juga terpaksa turun tangan menyelesaikan perselisihan tersebut.
"Sudah, sudah namanya kita lagi ramai begini, semuanya tenang," ujar Pasek.
Saat ini, suasana sudah kembali tenang dan Anas sudah meninggalkan DPP Demokrat.
Komen : Pengawalnya mabok kali ya.. lebai,,, ga jelas alasannya kok ngajakin berantem. dan anehnya... tadi ane liat berita ini masi ada di okezone.. skarang udah ilang gan... pesanan kah?
semoga ga repost
Berdasarkan informasi yang didapatkan, peristiwa bermula ketika Anas selesai menyampaikan pernyataan sikap terkait statusnya menjadi tersangka oleh KPK. Tiba-tiba saja seorang pria berbaju hitam dan berkacamata hitam menghamipiri Jul yang saat itu hanya melihat Anas pergi dari ruang konfrensi pers.
"Pria tersebut langsung mengajak berkelahi Jul yang tidak tahu alasannya," kata salah seorang saksi, Ferri, di DPP PD, Jalan Kramat 7, Jakarta Pusat, Sabtu (23/2/2013).
Setelah itu, pria tersebut langsung memukul dan menendang Jul hingga ke halaman kantor DPP Partai Demokrat. Melihat itu, wartawan cetak maupun elektronik terpancing dan berusaha membela Jul.
Polisi pun, langsung melerai keributan antara wartawan dengan pengawal Anas tersebut. Bahkan, Ketua DPP PD Gede Pasek Suardika juga terpaksa turun tangan menyelesaikan perselisihan tersebut.
"Sudah, sudah namanya kita lagi ramai begini, semuanya tenang," ujar Pasek.
Saat ini, suasana sudah kembali tenang dan Anas sudah meninggalkan DPP Demokrat.
Spoiler for link:
Komen : Pengawalnya mabok kali ya.. lebai,,, ga jelas alasannya kok ngajakin berantem. dan anehnya... tadi ane liat berita ini masi ada di okezone.. skarang udah ilang gan... pesanan kah?
semoga ga repost
0
3.4K
52


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan