- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Orang Miskin? Atau Orang Kaya-kah Anda?


TS
gus7
Orang Miskin? Atau Orang Kaya-kah Anda?
Menurut Robert T Kiyosaki, ada 3 tipe orang yang dapat digolongkan dari caranya mengelola keuangan, yaitu :
1. Orang Miskin
Tipe orang miskin ini adalah tipe orang yang penghasilannya begitu pas pasannya, sehingga berapapun yang diterimanya di bulan itu, selalu habis tandas di bulan yang sama. Tidak bersisa, tidak ada tabungan, mereka bekerja hanya untuk memenuhi kebutuhan dasarnya saja, lebih dari itu tidak bisa lagi. Mereka biasanya orang orang yang penghasilannya UMR (Upah Minimum Regional)
2. Orang rata rata (menengah)
Tipe orang rata rata atau menengah ini adalah tipe orang yang banyak kita temui di sekeliling kita, terutama teman teman kita yang berada dan bekerja di kota kota besar. Seperti apakah mereka?
Mereka adalah orang orang, yang memiliki pekerjaan dan penghasilan cukup baik, bahkan terkadang tergolong besar dan yang pasti tentunya diatas UMR. Tetapi menurut Robert T Kiyosaki, mereka ini kondisi keuangannya sebenarnya jauh lebih parah dari tipe orang miskin, mengapa demikian??
Karena biasanya orang orang tipe menengah, penghasilannya selalu habis sebelum akhir bulan tiba, bahkan terkadang di tengah tengah bulan saja sudah habis, sehingga untuk bertahan sampai awal bulan berikutnya, mereka terpaksa kadang meminjam kanan kiri. Lho kok bisa habis? Padahal kan penghasilannya diatas UMR dan bahkan bisa jauh diatas itu? (Terkadang penghasilan mereka bisa belasan juta per bulannya).
Biasanya penghasilan mereka habis untuk memenuhi segala macam keinginan gaya hidup mereka, mulai dari gadget terbaru, kendaraan baru, pakaian, tas dan sepatu branded, makan di restauran, nongkrong di café, spa, perawatan di salon mahal, menicure, pedicure, jalan jalan atau liburan ke LN, dan mereka ini tidak segan segan untuk membiayai gaya hidupnya tersebut dengan meminjam kanan kiri, bahkan menggesek kartu kredit…..ck…ck…ck…ck..
Jadi selain penghasilannya dihabiskan semua untuk dikonsumsi sehingga tidak punya tabungan, yang lebih parahnya lagi adalah mereka punya hutang cicilan kartu kredit atau KTA (Kredit Tanpa Angunan), yang mana barang dan jasanya sudah mereka nikmati jauh hari sebelumnya, bahkan ada jasa yang sudah habis terpakai setahun sebelumnya tetapi cicilannya masih harus dibayar sampai saat ini (seperti jasa dan paket wisata ke LN).
Mereka inilah tipe orang yang disebut oleh aktor Hollywood terkenal Will Smith “Too many people spend money they haven’t earned, to buy things they don’t want, to impress people they don’t like”
Yang dalam bahasa Indonesianya kurang lebih ”Banyak orang membelanjakan uang yang belum dimiliki, untuk membeli barang yang tidak mereka perlukan dan bahkan tidak mereka inginkan, hanya untuk membuat kagum orang orang yang sebenarnya juga tidak mereka senangi“
Masyaallah…..keterlaluan…….. Masa ada sih orang yang seperti ini?? Mungkin Anda bertanya demikian. Tetapi orang orang ini adalah real, nyata adanya, karena saya dan istri saya pernah kenal dan memberikan konsultasi pada cukup banyak orang dengan tipe ini. Semoga Anda tidak termasuk didalam tipe yang ini yaaaaa….
3. Orang kaya.
Nah semoga Anda semua termasuk ke dalam tipe terakhir ini, yaitu tipe orang kaya. Seperti apakah cara orang orang dalam golongan ini mengelola uangnya?
Orang orang dalam tipe ini, bukan hanya orang orang yang memiliki penghasilan puluhan bahkan ratusan juta. Terkadang orang seperti Inem malah lebih bisa kita golongkan ke dalam tipe orang kaya menurut caranya dia mengelola keuangan dibandingkan dengan orang orang di tipe menengah.
Jadi orang orang di tipe ini, selalu menyisihkan sebagian penghasilannya untuk ditabung dan kemudian diinvestasikan lagi, yang mana hasil dari investasinya ini, kemudian akan di reinvestasikan kembali, sehingga menambah besar penghasilannya. Dan terkadang, mereka berani berhutang, meminjam uang untuk dibelikan investasi apabila mereka menemukan investasi yang benar benar hot deal.
Jadi orang orang tipe ini, sama seperti tipe menengah, berani dan punya kemampuan untuk berhutang, tetapi bedanya orang di tipe kaya ini, berani berhutang untuk keperluan yang positif, berinvestasi melipat gandakan uangnya, dibelikan sarana investasi yang nilainya dari hari ke hari selalu naik.
Jadi hutangnya adalah hutang positif. Hal ini sangat berbeda jauh dengan orang tipe menengah yang berani berhutang untuk membiayai gaya hidup dan gengsinya, membeli barang barang yang sifatnya konsumtif dan nilainya turun bahkan habis terpakai.
So tipe apakah Anda?? Silakan cek dan ricek gaya Anda mengelola uang Anda. Semoga Anda semua sudah masuk tipe orang kaya, dan jika Anda sadari bahwa Anda tergolong tipe menengah, segera sadari dan perbaiki cara kelola uang Anda untuk masa depan Anda yang lebih baik.
1. Orang Miskin
Tipe orang miskin ini adalah tipe orang yang penghasilannya begitu pas pasannya, sehingga berapapun yang diterimanya di bulan itu, selalu habis tandas di bulan yang sama. Tidak bersisa, tidak ada tabungan, mereka bekerja hanya untuk memenuhi kebutuhan dasarnya saja, lebih dari itu tidak bisa lagi. Mereka biasanya orang orang yang penghasilannya UMR (Upah Minimum Regional)
2. Orang rata rata (menengah)
Tipe orang rata rata atau menengah ini adalah tipe orang yang banyak kita temui di sekeliling kita, terutama teman teman kita yang berada dan bekerja di kota kota besar. Seperti apakah mereka?
Mereka adalah orang orang, yang memiliki pekerjaan dan penghasilan cukup baik, bahkan terkadang tergolong besar dan yang pasti tentunya diatas UMR. Tetapi menurut Robert T Kiyosaki, mereka ini kondisi keuangannya sebenarnya jauh lebih parah dari tipe orang miskin, mengapa demikian??
Karena biasanya orang orang tipe menengah, penghasilannya selalu habis sebelum akhir bulan tiba, bahkan terkadang di tengah tengah bulan saja sudah habis, sehingga untuk bertahan sampai awal bulan berikutnya, mereka terpaksa kadang meminjam kanan kiri. Lho kok bisa habis? Padahal kan penghasilannya diatas UMR dan bahkan bisa jauh diatas itu? (Terkadang penghasilan mereka bisa belasan juta per bulannya).
Biasanya penghasilan mereka habis untuk memenuhi segala macam keinginan gaya hidup mereka, mulai dari gadget terbaru, kendaraan baru, pakaian, tas dan sepatu branded, makan di restauran, nongkrong di café, spa, perawatan di salon mahal, menicure, pedicure, jalan jalan atau liburan ke LN, dan mereka ini tidak segan segan untuk membiayai gaya hidupnya tersebut dengan meminjam kanan kiri, bahkan menggesek kartu kredit…..ck…ck…ck…ck..
Jadi selain penghasilannya dihabiskan semua untuk dikonsumsi sehingga tidak punya tabungan, yang lebih parahnya lagi adalah mereka punya hutang cicilan kartu kredit atau KTA (Kredit Tanpa Angunan), yang mana barang dan jasanya sudah mereka nikmati jauh hari sebelumnya, bahkan ada jasa yang sudah habis terpakai setahun sebelumnya tetapi cicilannya masih harus dibayar sampai saat ini (seperti jasa dan paket wisata ke LN).
Mereka inilah tipe orang yang disebut oleh aktor Hollywood terkenal Will Smith “Too many people spend money they haven’t earned, to buy things they don’t want, to impress people they don’t like”
Yang dalam bahasa Indonesianya kurang lebih ”Banyak orang membelanjakan uang yang belum dimiliki, untuk membeli barang yang tidak mereka perlukan dan bahkan tidak mereka inginkan, hanya untuk membuat kagum orang orang yang sebenarnya juga tidak mereka senangi“
Masyaallah…..keterlaluan…….. Masa ada sih orang yang seperti ini?? Mungkin Anda bertanya demikian. Tetapi orang orang ini adalah real, nyata adanya, karena saya dan istri saya pernah kenal dan memberikan konsultasi pada cukup banyak orang dengan tipe ini. Semoga Anda tidak termasuk didalam tipe yang ini yaaaaa….
3. Orang kaya.
Nah semoga Anda semua termasuk ke dalam tipe terakhir ini, yaitu tipe orang kaya. Seperti apakah cara orang orang dalam golongan ini mengelola uangnya?
Orang orang dalam tipe ini, bukan hanya orang orang yang memiliki penghasilan puluhan bahkan ratusan juta. Terkadang orang seperti Inem malah lebih bisa kita golongkan ke dalam tipe orang kaya menurut caranya dia mengelola keuangan dibandingkan dengan orang orang di tipe menengah.
Jadi orang orang di tipe ini, selalu menyisihkan sebagian penghasilannya untuk ditabung dan kemudian diinvestasikan lagi, yang mana hasil dari investasinya ini, kemudian akan di reinvestasikan kembali, sehingga menambah besar penghasilannya. Dan terkadang, mereka berani berhutang, meminjam uang untuk dibelikan investasi apabila mereka menemukan investasi yang benar benar hot deal.
Jadi orang orang tipe ini, sama seperti tipe menengah, berani dan punya kemampuan untuk berhutang, tetapi bedanya orang di tipe kaya ini, berani berhutang untuk keperluan yang positif, berinvestasi melipat gandakan uangnya, dibelikan sarana investasi yang nilainya dari hari ke hari selalu naik.
Jadi hutangnya adalah hutang positif. Hal ini sangat berbeda jauh dengan orang tipe menengah yang berani berhutang untuk membiayai gaya hidup dan gengsinya, membeli barang barang yang sifatnya konsumtif dan nilainya turun bahkan habis terpakai.
So tipe apakah Anda?? Silakan cek dan ricek gaya Anda mengelola uang Anda. Semoga Anda semua sudah masuk tipe orang kaya, dan jika Anda sadari bahwa Anda tergolong tipe menengah, segera sadari dan perbaiki cara kelola uang Anda untuk masa depan Anda yang lebih baik.

0
2.2K
15


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan