Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

PSSdotCOMAvatar border
TS
PSSdotCOM
Mixer Digital 32 Channel Terbaru Presonus

PRESONUS telah memperkenalkan mixer digital 32 channel terbaru StudioLive 32.4.2AI yang memiliki fitur lengkap untuk aplikasi live dan rekaman.

Mixer ini fitur mengusung teknologi generasi baru Active Integration, termasuk mesin komputasi dual-core yang dikemas dengan kekuatan pemrosesan lebih dari 64 kali dan ukuran RAM yang 10.000 kali lebih besar dari pendahulunya StudioLive 24.4.2.

Kecanggihan fitur komunikasi yang terintegrasi juga memungkinkan akses ke kontrol mixer secara nirkabel tanpa memerlukan unit komputer eksternal.

Konsol baru mencakup 32 preamps mic Xmax Kelas A dengan phantom power individual switchable (plus preamp Xmax untuk input talkback dengan daya phantom selalu on), 32 input line, 14 cahannel aux mix, 4 subkelompok dengan output delay variabel, pengolahan dinamis Fat channel dan parametric EQ, antarmuka audio FireWire S800 48x34, dan banyak lagi fitur lainnya.

Fitur Fat channel yang sama seperti yang ditemukan pada konsol StudioLive 24.4.2 termasuk routing, panning, filter high-pass dan pembalik polaritas pada setiap saluran, dan fitur gate yang utuh, fitur kompresor lengkap dengan limiter, dan parametrik EQ 4 band pada setiap channel, aux, subkelompok, dan bus efek.

Mengambil benefit dari kekuatan pemrosesan Integrasi Active yang cukup kuat, mixer baru ini memungkinkan penggunanya untuk membuat dua set EQ dan pengaturan dinamika yang lengkap untuk setiap saluran dan kemudian membuat perbandingan cepat A / B dengan tombol Alt EQ / Dyn.

Fitur yang juga baru di dalam model ini adalah 6 grup mute dengan tombol switch On / Off disemua grupnya dan enam tombol assignable “Quick Scene Recall” yang memungkinkan preset dapat di load sesuai dengan ketentuan dari pengguna.

StudioLive 32.4.2AI juga memiliki internal efek sebanyak empat bus : dua dengan reverb dan dua dengan efek delay.

Berbeda dari model yang sebelumnya, StudioLive 32.4.2AI kini dibekali dengan port Ethernet yang memungkinkan koneksi ke jaringan berbasis router dengan kabel Ethernet atau secara nirkabel. Sebuah port host USB 2.0 disertakan dengan modul adapter Wi-Fi LAN untuk dipergunakan disaat situasi di mana jaringan ad hoc Wi-Fi kurang mendukung.

DIsaat menggunakan koneksi nirkabel, mixer dapat langsung dikontrol melalui sebuah laptop atau iPad, dan campuran aux dapat dikendalikan dari iPhone atau iPod touch,dan koneksi FireWire ke komputer tidak diperlukan lagi.

Modul soundcard opsional akan tersedia untuk StudioLive 32.4.2AI pada akhir tahun 2013. Setiap soundcard dilengkapi dengan koneksi dual FireWire S800 dan output stereo S / PDIF, serta port Ethernet (untuk kontrol saja). Dua kartu tambahan yakni Dante untuk jaringan audio dan Thunderbolt untuk kecepatan transfer data digital yang lebih cepat sedang didalam tahap pembangunan.

Mixer audio digital Presonus StudioLive 32.4.2AI terintegrasi secara penuh dengan versi terbaru dari software suite yang sama kuat yang diperkenalkan untuk model StudioLive sebelumnya: VSL-AI control / editor / library untuk OS Mac dan Windows, SL Remote-AI remote control nirkabel untuk iPad, QMix-AI kontrol aux campuran nirkabel untuk iPhone atau iPod touch, software audio recording Capture 2.0 yang telah di prakonfigurasi, dan DAW StudioOne Artist yang terkenal.

Digital mixer Presonus StudioLive 32.4.2AI diharapkan akan tersedia pada bulan April tahun 2013, dengan perkiraan harga retail $ 4.999 untuk pasar di luar Indonesia.


Spoiler for Restricted!:
0
5.4K
18
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan