chaplinnnAvatar border
TS
chaplinnn
Gamer mulai fokus ke PS 4
TOKYO - Sony akhirnya berbicara lebih banyak tentang konsol game terbarunya, PlayStation 4. Perusahaan asal Jepang itu mengungkapkan bahwa PlayStation 4 akan lebih fokus pada kepentingan gamer.
 
"PlayStation 4 berpusat pada kalian semua - para gamer. Ini mengubah gameplay yang kaya dan mendalam dengan grafis serta kecepatan yang kuat, kecerdasan personalisasi, kemampuan integrasi sosial yang mendalam, dan fitur layar kedua yang inovatif," ungkap President dan Chief Executive Officer Sony Computer America Jack Tretton, seperti dilansir dari Softpedia, Jumat (22/2/2013).
 
Tretton menegaskan perangkat baru itu akan fokus untuk memberikan banyak kekuatan pemrosesan dan pengalaman game yang hebat. Ia juga berbicara tentang ekosistem PlayStation yang luas.
 
"Kami melihat PS Vita sebagai perangkat pendamping utama PS4 dan visi jangka panjang kami ialah untuk membuat game-game PS4 bisa dimainkan di PS Vita, sehingga Anda bisa membawa game favorit dari layar TV yang besar ke PS Vita melalui WiFi," jelasnya.
 
Eksekutif itu juga mengucapkan terimakasih kepada para game karena terus menggunakan brand PlayStation untuk meningkatkan pengalaman bermain. Ia menjanjikan akan memberikan informasi lebih lanjut mengenai PlayStation 4 dan berbagai video game terkait, sebelum produk game terbaru itu meluncur menjelang Natal.
 
Sampai sat ini, Sony belum menunjukkan desain PlayStation 4 yang sebenarnya dan juga harga resmi dari suksesor PlayStation 3 itu.
0
1.4K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan