- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
PENERBANGAN PERDANA: AirAsia X Terisi 85% Dari Shanghai Ke Kuala Lumpur


TS
mister.ari
PENERBANGAN PERDANA: AirAsia X Terisi 85% Dari Shanghai Ke Kuala Lumpur

Seri Berita Penerbangan
Quote:
PENERBANGAN PERDANA: AirAsia X Terisi 85% Dari Shanghai Ke Kuala Lumpur
SHANGHAI--Setelah berhasil terbang perdana ke Shanghai pada Selasa, AirAsia X, maskapai penerbangan grup AirAsia Berhard Malaysia, mampu memperoleh keterisian penumpang hingga 85% ketika terbang kembali ke Kuala Lumpur untuk pertama kalinya dari Shanghai China.
Melihat tingginya load factor (keterisian) penumpang AirAsia X pada penerbangan perdana, ditargetkan ada 10 juta penumpang dari China ke Malaysia pada tahun ini.
CEO AirAsia X Azran Osman Rani mengatakan penerbangan perdana AirAsia X dari Kuala Lumpur ke Shangai berhasil dilakukan pada 19 Februari 2013 pukul 19.45 waktu Kuala Lumpur dan tiba di Bandara Pudong Shanghai pada Rabu, 20 Februari 2013 pukul 00.45 waktu setempat.
"Pada penerbangan perdana kami dari Kuala Lumpur, seluruh kursi terisi penuh penumpang yakni 377 orang. Kami menggunakan pesawat D7 Airbus 330," kata Azran saat peresmian launching penerbangan perdana AirAsia X di Shanghai, Rabu (20/2)..
Azran mengatakan pada penerbangan kembali dari Shanghai menuju Kuala Lumpur, yakni pada Rabu pukul 01.45 waktu setempat, AirAsia X mampu mengisi 85% tempat duduk. Hal ini menunjukkan tingginya permintaan untuk rute ini.
"Sangat penting membuka koneksi penerbangan dengan basis di Kuala Lumpur ke kota-kota di China, salah satunya Shanghai, karena Shanghai merupakan sentral Asia, kota yang sangat amazing, banyak tujuan yang bisa didatangi penumpang jika ke Shanghai," kata Azran.
Chairman AirAsia X Tan Sri Rafidah Aziz mengatakan trimakasih kepada otoritas penerbangan dan pemerintah China untuk penerbangan perdananya.
"Penerbangan langsung dari Kuala Lumpur ke Shanghai akan menjadi sangat penting, karena sepanjang 2012 ada puluhan ribu warga China yang berobat ke Malaysia, belum lagi yang bersekolah, yang berwisata," kata Sri Rafidah.
Vice General Manager of Shanghai Hu Zhi Hong menyambut baik kedatangan AirAsia X di Shanghai. Bandara Internasional Pudong berkembang sangat pesat seiring pertumbuhan ekonomi negara yang tinggi. Pada 2012, total penumpang di bandara ini mencapai 44 juta orang.
"Bandara Pudong akan menjadi pemimpin kedepannya, apalagi dengan semakin banyaknya penerbangan langsung jarak jauh, seperti Shanghai-Kuala Lumpur, ini akan mempromosikan ekonomi kedua negara," kata Hu Zhi.
Konsulat Jendral Malaysia untuk Shanghai Hendy Assan mengatakan sepanjang 2012, tercatat ada 1,59 juta turis dari China ke Malaysia. Pada tahun ini ditarget menjadi 1,7 juta orang. (if)
sumber
SHANGHAI--Setelah berhasil terbang perdana ke Shanghai pada Selasa, AirAsia X, maskapai penerbangan grup AirAsia Berhard Malaysia, mampu memperoleh keterisian penumpang hingga 85% ketika terbang kembali ke Kuala Lumpur untuk pertama kalinya dari Shanghai China.
Melihat tingginya load factor (keterisian) penumpang AirAsia X pada penerbangan perdana, ditargetkan ada 10 juta penumpang dari China ke Malaysia pada tahun ini.
CEO AirAsia X Azran Osman Rani mengatakan penerbangan perdana AirAsia X dari Kuala Lumpur ke Shangai berhasil dilakukan pada 19 Februari 2013 pukul 19.45 waktu Kuala Lumpur dan tiba di Bandara Pudong Shanghai pada Rabu, 20 Februari 2013 pukul 00.45 waktu setempat.
"Pada penerbangan perdana kami dari Kuala Lumpur, seluruh kursi terisi penuh penumpang yakni 377 orang. Kami menggunakan pesawat D7 Airbus 330," kata Azran saat peresmian launching penerbangan perdana AirAsia X di Shanghai, Rabu (20/2)..
Azran mengatakan pada penerbangan kembali dari Shanghai menuju Kuala Lumpur, yakni pada Rabu pukul 01.45 waktu setempat, AirAsia X mampu mengisi 85% tempat duduk. Hal ini menunjukkan tingginya permintaan untuk rute ini.
"Sangat penting membuka koneksi penerbangan dengan basis di Kuala Lumpur ke kota-kota di China, salah satunya Shanghai, karena Shanghai merupakan sentral Asia, kota yang sangat amazing, banyak tujuan yang bisa didatangi penumpang jika ke Shanghai," kata Azran.
Chairman AirAsia X Tan Sri Rafidah Aziz mengatakan trimakasih kepada otoritas penerbangan dan pemerintah China untuk penerbangan perdananya.
"Penerbangan langsung dari Kuala Lumpur ke Shanghai akan menjadi sangat penting, karena sepanjang 2012 ada puluhan ribu warga China yang berobat ke Malaysia, belum lagi yang bersekolah, yang berwisata," kata Sri Rafidah.
Vice General Manager of Shanghai Hu Zhi Hong menyambut baik kedatangan AirAsia X di Shanghai. Bandara Internasional Pudong berkembang sangat pesat seiring pertumbuhan ekonomi negara yang tinggi. Pada 2012, total penumpang di bandara ini mencapai 44 juta orang.
"Bandara Pudong akan menjadi pemimpin kedepannya, apalagi dengan semakin banyaknya penerbangan langsung jarak jauh, seperti Shanghai-Kuala Lumpur, ini akan mempromosikan ekonomi kedua negara," kata Hu Zhi.
Konsulat Jendral Malaysia untuk Shanghai Hendy Assan mengatakan sepanjang 2012, tercatat ada 1,59 juta turis dari China ke Malaysia. Pada tahun ini ditarget menjadi 1,7 juta orang. (if)
sumber
Quote:
Bagi agan-agan yang hobi aeromodeling dan kedirgantaraan, mari kita satukan misi dan membentuk barisan agar mimin/momod bersedia membuatkan room untuk aeromodeling dan kedirgantaraan
0
1.3K
Kutip
10
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan