Kaskus

News

ZigZionAvatar border
TS
ZigZion
Kesal Banyak Jalan Rusak? Ngadu ke Twitter Dinas PU DKI , Yuk...
Kesal Banyak Jalan Rusak? Ngadu ke Twitter Dinas PU DKI , Yuk...
Jl Menteng- Koja Jakut 16Feb'13


JAKARTA - Untuk menampung keluhan-keluhan masyarakat, Dinas Pekerjaan Umum (PU) DKI Jakarta membuat akun di situs jejaring sosial Twitter. Kepala Dinas PU DKI Manggas Rudy Siahaan, menyatakan bahwa akun tersebut sudah banyak dirujuk oleh beberapa pengguna Twitter.

"Itu sudah berfungsi, sekarang sudah banyak kan follower-nya," ungkap Manggas di Balai Kota Jakarta, Rabu (20/2/2013).

Akun Twitter itu, kata Manggas, dikendalikan oleh Kepala Bidang Pengembangan Jalan Yuswanda. Dengan adanya akun tersebut, Manggas berharap dapat lebih tanggap untuk memperbaiki kinerja timnya, terutama dalam melakukan perbaikan jalan.

"Saya tanya Kasudin (Kepala Suku Dinas), bagaimana kemapuan merka masing-masing untuk perbaikan jalan? Mereka menyatakan sanggup dalam 3x24 jam untuk mengatasi," terangnya.

"Artinya dilihat, apabila bisa ditangani, langsung ditangani, kalo kerusakannya besar, akan kita programkan," lanjut Manggas.

Bagi masyarakat yang ingin mengakses akun Twitter Dinas PU DKI, kata Manggas, dapat dilihat melalui akun @poskodpudki.

Salah seorang warga DKI, Kurnia Sari Azizah, mengaku dengan adanya akun Twitter itu sangat membantu masyarakat yang mengeluhkan tentang jalan rusak. "Setelah saya mengirim pesan kalau Jalan Pesanggrahan itu rusak, Dinas PU langsung balas besok malamnya dan bilang kalau jalannya sudah diperbaiki. Pokoknya keren deh," kata Ica,sapaan akrabnya.

Selain membuat akun Twitter, Manggas mengaku akan membangun terobosan lainnya yakni membangun water trap.

"Seluruh bangunan di Jakarta sebaiknya itu zero run off, ini artinya seluruh bangunan apabila hujan turun enggak langsung ke jalan, tapi ditangkap oleh water trap sehingga air masuk ke saluran, ini banyak gedung yang tidak pakai itu. Water trap itu seperti di SPBU, disana kan ada grill-grill kaya gitu, itu air masuk kesitu, jadi enggak masuk ke jalan," kata Manggas.

sumber :http://jakarta.okezone.com/read/2013/02/20/500/764549/kesal-banyak-jalan-rusak-ngadu-ke-twitter-dinas-pu-yuk

mantab nih gan sejak ganti Kadis PU yang baru pak Manggas bergerak cepat bahkan kemaren lapor pun besok nya langsung di kerjakan dulu bisa berbulan bulan bahkan ampe lupa gak di kerjain juga ...moga moga ini di contoh oleh dinas PU seluruh indonesia, kerja Dinas PU DKI kayak pasukan reaksi cepat
0
1.4K
13
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan