- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Ini Dia Prediksi FC Porto Vs Malaga | Liga Champions 2012-2013


TS
asiasoccernews
Ini Dia Prediksi FC Porto Vs Malaga | Liga Champions 2012-2013

Berita Sepakbola – 16 Klub yang lolos ke babak 16 besar Liga Champion musim ini, Salah satunya Malaga yang merupakan tim debutan yang sangat mengejutkan. dari luar dugaan banyak orang, tim asuhan dari Manuel pellgrini itu berhasil lolos dari fase grup dengan status sebagai juara grup. Dan Mereka secara mengejutkan dan mengunakan seluruh keperkasaanya memaksa tim unggulan AC Milan harus puas duduk sebagai runner up grup. Tidak hanya itu dari enam pertandingan terakhir di fase grup, Los Boquerones tak pernah mengalami kekalahan dengan mencatat tiga kemenangandan tiga seri, bersama melajunya FC Schalke 04, Juventus, dan Borussia Dortmund, Malaga lolos kebabak 16 besar tanpa tersentuh kekalahan.
Sejak babak penyisihan grup hingga ke fase knock-out mulai babak 16-besar pada 2003-04, tercatat 26 tim lolos tanpa kalah (ada beberapa tim yang lebih dari satu kali melakukannya). Malaga menjadi tim ke-27. Uniknya, sebagian besar berpredikat juara grup, termasuk Malaga. Hanya ada satu tim yang lolos ke babak 16-besar tanpa kalah di fase grup berstatus runner-up, yakni Atletico Madrid pada Liga Champions 2008-09.
Lolos tanpa cela memang menjadi salah satu ambisi Pellegrini. Pelatih asal Cile itu ingin menorehkan sejarah baru bagi Malaga yang dalam sejarahnya kurang cemerlang di kompetisi Eropa.
“Dari awal, kami ingin menjadi yang terbaik di Grup C, lolos ke babak selanjutnya, dan tak terkalahkan. Kami akhirnya bisa melakukannya. Ini menjadi modal positif untuk menghadapi FC Porto. Meski mereka pernah juara dan kami hanya debutan, hasil di fase grup membuat kami yakin,” beber Pellegrini.
Kubu Los Boquerones wajar dibuai optimisme tinggi bisa melewati adangan Porto. Mereka pun yakin bisa meneruskan tren tak terkalahkan meski harus bertandang ke Estadio Do Dragao (19/2) pada leg pertama babak 16-besar. Performa mereka di Liga BBVA terus stabil. Hingga jornada ke-22, Javier Saviola cs mantap di peringkat ke-4.
Di lain sisi, hasil tak terkalahkan di penyisihan grup membuat peluang melangkah lebih jauh terbuka lebar. Fakta membuktikan, sejak 2003-04 ada tiga juara yang juga tak pernah kalah di fase grup. Mereka adalah Barcelona pada 2005-06 dan 2010-11 serta Manchester United (2007-08).
Akan tetapi, didasarkan pada tren sebelumnya, rekor tak terkalahkan di fase grup bukan jaminan bisa diteruskan pada pertemuan pertama babak 16-besar karena hasilnya relatif berimbang. Artinya, peluang menang dan kalah di leg pertama babak 16-besar sama-sama 50%. Dari 27 tim yang lolos tanpa kalah di fase grup, delapan tim menang, 11 seri, dan delapan kalah saat melakoni laga pertama babak 16-besar.
Dari 27 tim itu, 26 di antaranya bertindak sebagai tamu terlebih dulu karena statusnya juara grup. Trennya adalah delapan menang, 10 seri, dan delapan kalah.
Toh, andai ukurannya hanya tak kalah, peluang Los Boquerones yang juga bertindak sebagai tamu terlebih dahulu pada laga pertama, cukup besar. Dari angka di atas, sebanyak 18 tim tak kalah saat melakoni leg pertama meski berlaga di kandang lawan. Sementara, hanya delapan tim yang harus mengakui keunggulan tuan rumah.
Akan tetapi, fakta itu pun bukan jaminan bagi The Dragons, julukan Porto, untuk bisa menjegal langkah Malaga dengan mudah. Tim asuhan Vitor Pereira itu memang tampil mengesankan saat berlaga di Do Dragao di Liga Zon Sagres Portugal musim ini. Dari sembilan laga kandang hingga pekan ke-17, JoSo Moutinho cs selalu menang. Demikian pula di penyisihan grup Liga Champions 2012-13. Mereka pun selalu mengakhiri laga dengan kemenangan saat bermain di Do Dragao.
Performa gemilang di kandang itu membuat kubu Porto menatap laga pertama babak 16-besar menjamu Malaga dengan penuh keyakinan.
“Tim ini sedang dilingkupi hasrat besar untuk kembali berjaya di ajang Liga Champions. Bukan ambisi yang mustahil karena tim ini pernah melakukannya pada 1986-87 dan 2003-04,” ucap Pereira di situs resmi klub.
Toh, The Dragons tetap harus mewaspadai tekad Malaga yang juga ingin mencatat prestasi terbaik di Liga Champions musim ini. Terlebih, The Dragons seperti punya kutukan setiap menjamu tim asal Spanyol karena hasilnya kurang begitu cemerlang. Dari 18 kali menjamu tim asal Negeri Matador, The Dragons hanya sanggup menang tujuh kali, imbang empat kali, dan tujuh kali kalah. Jelas, itu bukan hasil positif mengingat bermain di depan publik sendiri. Artinya, selama ini Porto belum bisa memanfaatkan keuntungan sebagai tuan rumah setiap menjamu tim asal Spanyol.
Berdasarkan itu, Malaga punya kesempatan yang sama untuk bisa mencuri kemenangan pada Iaga pertama babak 16-besar Liga Champions musim ini. Tapi, laga terakhir menjamu tim asal Spanyol, Porto mampu menang 5-1 atas Villarreal di semifinal Liga Europa 2010-1,1. Memori itu diharapkan membangkitkan semangat untuk menahan laju Malaga yang belum terkalahkan.
Head-To-Head FC Porto vs Malaga:
-Data Belum Ada
5 Pertandingan Terakhir FC Porto:
16 Feb 2013 (PLP) Beira-Mar 0 – 2 Porto
11 Feb 2013 (PLP) Porto 1 – 1 SC Olhanense
03 Feb 2013 (PLP) Vitoria Guimarães 0 – 4 Porto
29 Jan 2013 (PLP) Porto 5 – 0 Gil Vicente
24 Jan 2013 (PLP) Vitoria Setubal 0 – 3 Porto
5 Pertandingan Terakhir Málaga:
17 Feb 2013 (PLL) Málaga 1 – 0 Athletic Bilbao
10 Feb 2013 (PLL) Levante UD 1 – 2 Málaga
03 Feb 2013 (PLL) Málaga 1 – 1 Real Zaragoza
28 Jan 2013 (PLL) Mallorca 2 – 3 Málaga
25 Jan 2013 (CDR) Málaga 2 – 4 Barcelona
Prediksi susunan pemain FC Porto vs Malaga:
FC Porto: Helton, Sandro, Mangala, Otamendit, Danilo, Moutinho, Fernando, Gonzalez, Varela, Martinez, Izmailov.
Malaga: Caballero, Antunes, Demichelis, Gamez, Sanchez, Toulalan, Iturra, Isco, Baptista, Joaquin, Ssanta Cruz.
sumber : soccernews.asia
Diubah oleh asiasoccernews 18-02-2013 16:56
0
663
3


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan