Kaskus

Entertainment

phoenixzzzAvatar border
TS
phoenixzzz
[wajib baca] cowok dan cewek masuk !!!
Berkaca dari peristiwa yang mengenaskan pada tanggal 14/02/13 "valentine day" di Medan

ane cuma ingatin buat kita para cowok !!!

Kita membawa anak orang *di baca pacar* keluar rumah dengan se-izin orang tua pacar kita, itu berarti kita mendapat kepercayaan dari orang tua pacar kita untuk MENJAGA, MELINDUNGI dan MEYAYANGI anaknya

Jika kita memang mencintai dan meyayangi pasangan kita, kita harus menjaganya dengan sangat baik

berbeda dengan seorang cowok di Medan, sang cowok malah membuat nyawa kekasihnya melayang emoticon-Berduka (S)

ane cerita dikit ya
setelah merayakan hari valentine, sepasang kekasih ini pun berjalan pulang ke rumah dengan mobil sedan, sang cowok pun menunjukan "kepandaian"nya menyetir mobil dengan melaju kencang dijalan tol di medan, dan akhirnya mobil yang di bawa menabrak buntut mobil container dan si cewek pun akhirnya meninggal dunia *bisa bayangi sendiri ya agan n sister, mobil honda city, atas mobil nya rata dengan body mobil, sang cewek meninggal seketika, dengan muka hancur, patah tangan dan kaki* dan hebatnya sang supir selamat hanya luka lecet *di duga si cowok lompat sebelum mobilnya menabrak container*

dan lebih hebatnya sang cowok bisa"nya meng-upgrate status di tweet yang isinya kurang lebih begini "bla.... bla...., saya bermaksud menunjukan kemampuan saya menyetir mobil bla... bla... bla...."
dalam sekejap mendapat hujatan dari teman - teman dan orang2, dalam hitungan jam account tweetnya dihapus dan menghilang orangnya....

sungguh tidak berotak orang bergini...., buat kita para pria dan anak2 ababil, disini saya ingatin kembali, sayangi dan cintai pasangan anda, jika ingin menunjukan kemampuan anda, tunjukinlah dengan "KESUKSESAN" dan "KEMAMPUAN" untuk membuat pasangan kita "BAHAGIA" bukan "KESOMBONGAN" dan "KEKAYAAN" orang tua anda, yang dapat berakibat fatal !!!!

dan buat para perempuan, jika kekasih anda membuat anda merasa berbahaya "TEGUR" dan "INGATIN" pasangan anda....

akhir kata dari saya

"Kita meminjam anak anda keluar untuk pacaran atau apa pun, pulangi dengan utuh, bahkan ketika sudah menikah, kita juga harus menjaga pasangan kita, karena kita diberi kepercayaan dari orang tua pasangan kita..."

ane g butuh apresiasi atau cendol atau apapun, ane cuma tidak ingin ada lagi korban yang berjatuhan karena "ke-egoisan".....

trima kasih tlah membaca, maaf kalau salah kamar / ada kata" yang salah

NB : Sebenarnya di Boy's n Girl's coner da post, ane pindahi kesini, karena disana sepi pembaca
0
1.3K
9
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan