Kaskus

Entertainment

bacugztonlineAvatar border
TS
bacugztonline
Perbedaan Ilmu Agama & Harta
Ust. Djazuli LC

1. Ilmu adalah warisan para Nabi, sedangkan harta adalah warisan para pemilik harta baik mukmin ataupun kafir

2. Ilmu itu abadi sedangkan harta akan punah atau berpisah dgn pemiliknya yg telah wafat.
Bersabda Nabi shallallahu 'alaihi wasallam," Jika seorang manusia wafat, maka terputus seluruh hubungannya dgn Dunia kecuali dari tiga jalan,..(disebutkan diantaranya) ilmu yg bermanfaat". HR Muslim

3. Ilmu tdk perlu dijaga, bahkan ia yg akan menjaga orang yg berilmu, sedangkan harta hrs dijaga 1x24 jam bahkan membuat lelah hati & fisik orang yg memilikinya & yg menjaganya

4. Ilmu itu cahaya yg akan menerangi hati seorang hamba sehingga bisa mengenal Rabbnya & mengetahui cara yg baik ketika bermu'amalah dgn makhluk

5. Ilmu itu bukti kecintaan Allah, sedangkan harta akan Allah berikan kpd orang kafir & mukmin

6. Ilmu itu akan mendekatkan seorang hamba ke Syurga sedangkan harta adalah fitnah yg akan menjauhkan seseorang darinya kecuali yg dapat mengatasinya dgn rasa syukur kpd Allah

7. Ilmu adalah sbb kemuliaan, sedangkan harta justru akan menghinakan kecuali yg mampu menjadikannya sebagai sarana ibadah. Allah berfirman," Allah akan mengangkat derajat orang2 yg beriman & orang2 yg berilmu". (Al-Mujadalah:11)

8. Ilmu harus selalu bertambah sebagaimana yg Allah perintahkan, sedangkan harta, justru disuruh minta yg terbaik. Allah berfirman," Dan katakanlah (hai Muhammad) wahai Rabbku tambahkanah ilmu bagiku"

Dinukil sebagiannya dari kitab al-ilmu karya Syekh Muhammad al-ustaimin
0
1.1K
7
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan