Kaskus

News

jemuranbasahAvatar border
TS
jemuranbasah
[Selingan] Balikpapan Two Days Enduro2..1 Tewas Puluhan Crosser Terjebak di Hutan
BALIKPAPAN- Acara Balikpapan Two Days Enduro2 sebagai rangkaian HUT kota Balikpapan ke-116 tahun berlangsung drastis. Tercatat satu pengendara crosser tewas dan puluhan pengemudi motor lainnya terjebak di hutan rakyat (Huntara).

Kepala Seksi Operasi Basarnas Kaltim, Mugiono, mengatakan hingga kini masih ada puluhan crosser yang masih terjebak dalam Taman Huntara. Medan yang sulit dilalui serta peralatan yang terbatas membuat Basarnas kesulitan untuk melakukan evakuasi.

“Masih banyak di dalam hutan ada sekitar 60-70 karena persertanya mencapai 150. Tim kita sulit menembus medan yang berat, karena hanya bisa ditempuh dengan jalan kaki, tidak bisa pakai kendaraan roda empat. Mereka yang berhasil dievakuasi langsung kita bawa ke posko panitia,” kata Mugiono, Minggu (17/2/2013).

Tim Basarnas hingga siang tadi mencatat ada sekira 30 peserta yang dberhasil keluar dari hutan. “Kita masih coba tembus lokasi walau medan berat,” katanya.

Mugiono menjelaskan, Basarnas juga mengalami keterbatasan untuk melakukan proses evakuasi peserta.

“Tim kita hanya ada 20 orang dan saat ini masih menempuh perjalanan. Kita sangat kekekurangan personel, saat ini kita sudah minta bantuan dari Raider. Sangat tidak mungkin kita melakukan evakuasi karena jumlahnya tidak seimbang, seharusnya 70 orang juga,” ungkapnya.

Mugiono mengaku, tidak mengetahui kondisi 70 kroser yang terjebak di Taman Hutan Rakyat tersebut. Diperkirakan para kroser tersebut mengalami kelelahan dan kedinginan, mengingat cuaca yang tidak bagus. Disamping itu, mereka juga harus menempuh medan yang sangat berat.

“Saya belum tahu kondisi mereka saat ini, karena kan kami terbatas bisa melakukan evakuasi, medannya sangat berat. Setahu kami mereka sangat kelelahan dan kedinginan dengan cuaca seperti sekarang, karena memang kendaaraan juga tidak bisa masuk ke dalam,” ucapnya.

Seperti diketahui, acara Balikpapan Two Days Enduro4 diikuti sekira 150 peserta nasional maupun internasional. Mereka menempuh huntara sejauh 40 kilometer dari kilometer 62 dan finish di kilometer 12.

Satu peserta asal Australia Headley Michael Adrian (35) diketahui meninggal dunia pada Minggu pukul 01.00 dini hari tadi.

sumber : http://news.okezone.com/read/2013/02...jebak-di-hutan

Weleh..weleh ko bisa begitu..??
mungkin mau ngikutin Paris - Dakkar kali yeee..emoticon-Berduka (S)
0
3.2K
37
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan