- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
Aktivitas Balai Kota Malang Terancam Lumpuh


TS
agoengfunk
Aktivitas Balai Kota Malang Terancam Lumpuh

Malang, Sigmanews- Aktivitas pegawai Pemkot di Balai Kota Malang terancam lumpuh jika aliran listrik mati. Kekuatiran ini timbul setelah salah satu genset Balai Kota Malang terbakar, Kamis (14/2) sore kemarin. Kebakaran itu sendiri diduga disebabkan korsleting pada jaringan kabel mesin genset.
Kepala Bagian Umum Pemkot Malang, Sri Winarni, mengatakan, Balai Kota Malang memiliki dua genset untuk pengganti jika PLN mati. “Salah satunya ya yang terbakar ini. Semoga saja listriknya tidak mati,” kata Sri.
Genset itu sendiri salah satunya juga dipakai untuk ruangan Walikota Malang jika listrik mati. Menurut Sri, terbakarnya genset itu diduga akibat adanya korsleting, meski saat itu kondisi genset tidak aktif. “Posisinya kan stand by, kalau listrik mati maka secara otomatis genset itu langsung menyala,” tuturnya.
Ditanya berapa kerugian akibat kebakaran itu, Sri mengaku belum mengetahui secara pasti. Ia juga mengaku tidak tahu kapan mesin genset itu dibeli dan berapa anggarannya.
“Saya kan masih baru di bagian umum, tapi sepengetahuan kami sudah ada sejak lama genset itu. Semoga saja tidak ada pemadaman listrik,” paparnya.
Peristiwa itu sendiri terjadi sekitar pukul 14.00 kemarin. Genset berada tepat di samping pos Satpol PP Balai Kota Malang. Salah seorang petugas Satpol PP, Sandhi, mengatakan, ia dan rekannya yang berjaga tiba – tiba dikejutkan oleh kobaran api di belakang tempatnya berjaga.
“Tiba-tiba api berkobar dari genset dan membuat pegawai panik. Kobaran api sendiri cukup besar, beruntung tidak sampai membakar sekitarnya,” ujar Sandhi.
Dibutuhkan sedikitnya delapan tabung pemadam kebakaran milik Pemkot Malang untuk memadamkan api. Beruntung kecepatan para petugas Satpol PP itu membuat api cepat padam. Sedikitnya empat mobil pemadam kebakaran yang datang pun memastikan jika api tidak akan membesar lagi.
“Kami gerak cepat untuk memadamkan api agar tak sampai menjalar kemana – mana. PMK datang dan membuka genset untuk memastikan api tidak ada,” papar Sandhi. [Zainul Arifin]
SUMBER
Semoga nanti tidak terjadi lagi nih kejadian
0
866
0


Komentar yang asik ya


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan