Kaskus

Entertainment

kikiyo9137Avatar border
TS
kikiyo9137
"Hari Nasi Sayang" dengan sebungkus Nasi #berbaginasi
Permisi Gan!

Cuma mau kasih info aja nih kegiatan dari komunitas #berbaginasi.
Tentunya udah pada tau kan apa itu berbagi nasi?
Maap kalo repost.
Yang belom tau, nyooook cekibroooot!

Apa itu Hari Nasi Sayang #HariNasiSayang ?

Hari dimana para pejuang nasi se-Nusantara beraksi untuk #menabung (MEmbagikan Nasi Bungkus) secara serentak.
Pejuang Nasi berkata : "Kata siapa hari ini Valentine?! Jelas-jelas hari ini #HariNasiSayang "emoticon-No Sara Please emoticon-I Love Indonesia (S)

Kapan?
Hari ini. Tanggal 14 Februari 2013. Pagi dan malam hari.

Untuk siapa?
Untuk saudara kita tercinta yang masih tidur beralas bumi beratapkan langit di jalanan NUSANTARA ini.

Tentang "Berbaginasi" :
Melalui sebungkus nasi (amunisi) untuk para saudara kita yang kurang beruntung, yang masih tidur beralas bumi beratapkan langit di jalanan. Kita berbagi dengan sederhana sebentuk harapan untuk membantu dan semangat untuk memberi;
berbaginasi.com



Keterangan :
Pejuang beraksi 3x dalam seminggu, setiap Senin, Kamis dan Sabtu, Start mulai jam 22.00. (region Bandung). Jadi tidak untuk merayakan hari spesial apapun. Karena "lapar" itu rutin.

Selain plan wajib #berbaginasi, pejuang juga berencana untuk #berbagisleepingbag atau #alastidur, mohon bantuan dan doanya. Dimulai dari memperkenalkan PAGES/WEB ini : berbaginasi.com

WHAT...
Organisasi tanpa bentuk. Tanpa "backing". Tanpa agenda yang rumit.
Hanya punya nama, ide dan harapan untuk membantu dan semangat untuk berbagi.

WHERE...
Pelopor berbaginasi adalah Bandung (@berbaginasiID), dan ternyata Alam semesta merspon untuk ada di kota:

Tasik (@berbaginasiTSM)
Garut (@berbaginasi_GRT)
Batam (@berbaginasiBTM)
Jakarta (@berbaginasiJKT)
Pekanbaru ( @berbaginasiPKU )
Jatinangor ( @berbaginasiJTR )
Medan ( @berbaginasiMDN )
Aceh ( @berbaginasiACEH )
Cianjur ( @berbaginasiCJR )
Magelang ( @berbaginasi_MGL )
Cimahi ( @berbaginasiCMH )
Sukabumi ( @berbaginasiSMI )
Mojokerto (@berbaginasiMJKT)
Surabaya ( @berbaginasiSBY )
Bogor ( @berbaginasiBGR )
Malang ( @berbaginasiMLG )
Pare ( @berbaginasiPARE )
Solo ( @berbaginasiSOLO )
Tanggerang ( @berbaginasiTNG )
Dumai ( @berbaginasiDMI )
Palembang ( @berbaginasiPLG & @PlgNasi )
Bekasi ( @berbaginasiBKZ )
Depok ( @berbaginasiDPK )

dan masih banyak kota lainnya
Next : Seluruh Kota di Indonesia (hopping) emoticon-Matabeloemoticon-I Love Indonesia (S)

WHY...
Karena banyak saudara kita yang masih tidur beralas bumi dan beratap langit yang masih susah mendapatkan makan teratur.emoticon-Mewek

Pejuang keluar pada malam hari karena untuk memilih orang tertentu yang lebih berhak. Misalnya gelandangan, pemulung, tukang becak yang dikarenakan kondisi ekonomi mereka kurang dan mereka sama sekali enggan untuk meminta.

Karena kita ingin berbagi, tapi kebanyakan dari kita tidak tahu harus mulai dari mana.

Karena tidak semua orang punya uang untuk berbagi, atau tidak punya waktu. Atau tidak punya dua-duanya tapi punya semangat.

Saatnya kita bergerak, walau hanya dimulai dari sebungkus nasi.
Sebungkus nasi tidak akan mengubah hidup mereka, tetapi mengajarkan kepada kita untuk selalu bersyukur atas hidup ini.

WHO...
Kita. Kita semua yang punya semangat untuk berbagi.

HOW...
Untuk yang tidak punya waktu.. bisa 'nitip' ke yang akan berangkat.
Untuk yang tidak punya uang.. bisa membantu yang akan berangkat.
Untuk yang bisa masak.. bisa membantu menyiapkan untuk yang akan berangkat.
Untuk yang akan berangkat.. bisa posting di group untuk menampung lebih banyak bala bantuan.

About Pejuang Nasi : sekumpulan orang kurang kerjaan, yang kelebihan duit. Biar miskin yang penting berbagi. Biar sedikit yg penting ikhlas. #HariNasiSayang

Lebih lengkapnya langsung [URL="langsung aja klik"]www.berbaginasi.com[/URL]

Udah buruan liat Gan!
Dijamin Gak Nyesel deh. emoticon-I Love Indonesia
Bantu #HariNasiSayang Gan! Seruuu!
Diubah oleh kikiyo9137 13-02-2013 23:47
0
5.3K
36
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan