- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
10 Negara Dengan Kenaikan Pendapatan Riil Tertinggi di Dunia Tahun 2013


TS
imd3on
10 Negara Dengan Kenaikan Pendapatan Riil Tertinggi di Dunia Tahun 2013
Spoiler for ide:
Agan sista baru lulus kuliah dan mau cari kerja dengan gaji tinggi? atau ga puas dengan gaji dikerjaan sekarang sampe ikut-ikutan DEMO BURUH yang BERUJUNG RICUH? sebagai perbandingan, gimana dengan kondisi di luar negeri ya?Punya impian kerja di luar negeri ya? kalau ada kesempatan, 10 list negara dibawah ini bisa jadi prioritas untuk dicoba, karena kenaikan gaji pertahunnya paling tinggi di dunia (based on : Grant Thornton International Business Report)! cekribo!
10 Negara Dengan Kenaikan Pendapatan Riil Tertinggi di Dunia Tahun 2013
Quote:

Spoiler for definisi pendapatan riil:
Pendapatan riil ialah : daya beli dari pendapatan nominal (kuantitas barang/jasa yang dapat dibeli dengan pendapatan nominalnya)
1. Thailand
Spoiler for Thailand:

Thailand menempati posisi teratas untuk perkiraan kenaikan gaji pada tahun 2013. Kenaikan yang ditawarkan industri di Thailand sebesar 43%. Sektor pariwisata menyumbang banyak kepada ekonomi Kerajaan Thai, dan industri ini memperoleh keuntungan tambahan dari melemahnya Baht dan stabilitas Kerajaan Thai. Kedatangan wisatawan pada tahun 2002 (10,9 juta) mencerminkan kenaikan sebesar 7,3% dari tahun sebelumnya (10,1 juta).
2&3. Peru & Brazil
Spoiler for Peru & Brazil:

Duet negara amerika latin ini memiliki persentasi kenaikan gaji riil tertinggi dianara negara lain di amerika selatan. Kenaikan yang ditawarkan industri di negara ini sebesar 29%

4. India
Spoiler for India:

Negara asal muasal bolywood ini memiliki kenaikan pendapatan yang relatif lebih tinggi dari inflasi ekonomi. Di tahun 2013, industri menawarkan kenaikan gaji riil untuk para pekerjanya sebesar 28%. Industri utama penopang ekonomi negara ini antara lain tekstil, mesin, telekomunikasi, software, dan bioteknologi.
5. Cili
Spoiler for Cili:

Negara makmur bekas jajahan spayol ini memiliki tingkat kenaikan gaji kedua tertiggi sebesar 28% setelah Brazil dan Peru. Produk komersial utama Chile adalah tambang tembaga, yang memasok 36% untuk pasar dunia, disamping itu Chile memiliki eksploitasi sumber daya lain seperti molibdenum, emas dan perak.
6. Turki
Spoiler for Turki:

Negara ini menjadi salah satu target wisata dunia di kawasan Eurasia karena objek wisata dan kulinernya yang unik dan luarbiasa. Laporan ekonomi global menyebutkan bahwa Turki memiliki kenaikan pendapatan riil sebesar 26%. Sektor industri utama adalah pakaian dan tekstil. Industri modern seperti elektronik dan industri otomotif yang mendapatkan cepat di Turki. Produk pertanian dan perikanan adalah produk utama lainnya.
7. Afrika Selatan
Spoiler for Afsel:

Afrika Selatan adalah sebuah negara maju dengan penduduk yang berpendapatan sederhana. Negara ini kaya dengan bahan tambang terutamanya bahan tambang bernilai tinggi seperti emas, platinum dan berlian. Ia juga mempunyai sistem keuangan, perundangan, telekomunikasi, energi, infrastruktur yang maju dan modern. Laporan ekonomi global menyebutkan bahwa Turki memiliki kenaikan pendapatan riil sebesar 26%.
8. German
Spoiler for German:

Negara tempat Bpk. Habibie menuntut ilmu ini memiliki tingkat kenaikan gaji sebesar 23%, dimana perekonomian nasional Jerman terpusatkan pada barang dan jasa yang diproduksi oleh industri. Terutama hasil produksi industri konstruksi mesin dan industri otomotif serta produk-produk kimia dari Jerman dihargai baik di dunia internasional
9. Australia
Spoiler for Australia:

Negara yang akrab disaba negara kangguru dilaporkan memiliki kenaikan pendapatan riil sebesar 22%. Pendapatan utama Australia berasal dari hasil pertanian, industri riil, pajak ekspor impor, industri IT, pariwisata, serta hasil tambang (terutama uranium dan emas)
10. Selandia Baru
Spoiler for Selandia Baru:

Selandia Baru termasuk dalam salah satu negara terbaik misalnya pada Indeks Pembangunan Manusia yang menempatkan Selandia Baru pada urutan ketiga. Ekspor merupakan andalan utama perekonomian negara ini sehingga dampak perekonomian dunia akan berpengaruh langsung pada kondisi ekonomi negara ini. Laporan ekonomi global menyebutkan bahwa industri menawarkan kenaikan gaji riil bagi pekerja sebesar 21%
Spoiler for sumber:
http://www.internationalbusinessreport.com/
http://kikireza.wordpress.com/2012/0...tentang-chile/
http://id.wikipedia.com
dan berbagai sumber lain.
http://kikireza.wordpress.com/2012/0...tentang-chile/
http://id.wikipedia.com
dan berbagai sumber lain.
jadi, agan pengen kerja dimana nih? sebelum mutusin jangan lupa
- Beri Komentar
- kasih
- Kasih sarapan
Spoiler for Thread ane yang lain:
Diubah oleh imd3on 13-02-2013 03:09
0
1.7K
Kutip
15
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan