Kaskus

Entertainment

kesepian311Avatar border
TS
kesepian311
Awas, Kelebihan Dosis Vitamin C Berisiko Batu Ginjal!
Spoiler for Reff:


Menurut penelitian terbaru, orang yang mengonsumsi suplemen vitamin C setiap hari memiliki risiko dua kali lipat menderita batu ginjal.

Awas, Kelebihan Dosis Vitamin C Berisiko Batu Ginjal!

“Ini sudah diduga sejak lama bahwa kelebihan dosis vitamin C bisa meningkatkan risiko batu ginjal,” ujar Laura Thomas, pemimpin penelitian dari Karolinska Institutet di Stockholm, Swedia, seperti dikutip Dailymail.co.uk.

Suplemen pada umumnya mengandung sekitar 1.000 miligram (mg) vitamin C per tablet. Kebanyakan suplemen vitamin C berisi 500 atau 1.000 mg.

Thomas menjelaskan, beberapa komponen dari vitamin C diserap oleh tubuh dan dikeluarkan melalui urin sebagai oksalat. Nah, oksalat ini termasuk salah satu komponen kunci penyebab batu ginjal. Batu ginjal sendiri terdiri dari kristal kecil, yang terbentuk dari gabungan kalsium dengan oksalat.

Menurut para ilmuwan, tidak ada manfaat yang jelas dari mengonsumsi vitamin C dalam dosis tinggi. Namun, Laura menegaskan bahwa tubuh manusia tetap membutuhkan banyak vitamin C yang bisa didapat dari buah-buahan dan sayuran. Misalnya, segelas jus jeruk segar bisa mengandung sekitar 120 mg vitamin C.

“Vitamin C merupakan bagian penting dari pola makan yang sehat,” tutup Laura.

Namun lebih lanjut Laura mejelaskan, efek vitamin C terhadap risiko batu ginjal ini tergantung pada dosis dan kombinasi nutrisi yang dikonsumsi. (jay)

Buat agan-agan yang suka konsumsi vitamin C dosis tinggi ati-ati gan. emoticon-Takutkarena resiko batu ginjal semakin tinggi. Pesan TS, jangan terlalu berlebihan dalam mengkonsumsi vitamin karena bisa berakibat penyakit. Mau sehat malah jadi sakit kan ga enak. emoticon-Malu (S)

Temen ane malah pernah keracunan vitamin C. Ati-ati gan.
0
1.7K
15
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan