- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
'Farewell Party' Dari Fans MU Untuk Balotelli


TS
dappcp
'Farewell Party' Dari Fans MU Untuk Balotelli

Bola.net - Rumor kepindahan Mario Balotelli ke AC Milan mendapatkan berbagai reaksi dari sejumlah pihak. Begitu pula dengan 2 suporter Manchester United yang tengah mabuk. Mereka juga memberikan 'farewell party' untuk striker Timnas Italia tersebut.
Kala itu, mantan penyerang Internazionale tersebut sedang makan malam bersama teman-temannya di restoran India, Zouk. Secara kebetulan, dua suporter MU melewati lokasi kejadian dan mengenali mobil Balotelli yang parkir di sekitar restoran.
Mengetahui rumor kepindahan Balotelli, dua suporter United yang diduga mabuk itu ketahuan melakukan tindakan yang kurang menyenangkan. Bahkan, salah satu di antaranya berani mengencingi mobil Bentley Super Mario seharga £160,000 pounds.


Hal itu juga dibenarkan oleh saksi mata di sekitar lokasi kejadia, Michael Armorgie (20 tahun). "Kebetulan saya tengah melewati restoran Zouk, dan mengetahui ada sekelompok orang di sana. Salah satu di antaranya bahkan mengencingi mobil yang ada di dekat restoran Zouk." ujar saksi yang melihat kejadian tersebut.
"Saya tidak habis pikir melihat apa yang mereka lakukan. Selain itu, salah satunya menyanyikan lagu kebangsaan Manchester United." tutup Michael Armorgie seperti dilansir The Sun.(sun/rdt)
0
971
9


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan