
[/QUOTE]
Quote:
Original Posted By satanbed►gw share sedikit FAQ tentang
UFC FIGHTING DEVELOPMENT PROGRAM (UFC FDP)
Q:Apa itu Fighting Development Program (FDP)?
A: FDP merupakan program yang diciptakan untuk mecari petarung – petarung terbaik di Indonesia yang selanjutnya akan dikirim mengikuti training camp pelatihan di USA bersama petarung dan pelatih UFC kelas dunia.
Q: Bagaimanakah tahapan – tahapan untuk mengikuti kegiatan FDP ini?
A: Indovision UFC Try Out merupakan proses seleksi pertama yang wajib diikuti oleh seluruh peserta yang mendaftarkan diri untuk mengikuti Indovision UFC Fighting Development Program ini.
Q: Kapan & Dimanakah Indovision UFC Try Out ini akan dilaksanakan?
A: Indovision UFC Try Out akan dilaksanakan pada 9 – 10 Maret 2013 bertempat di Wisma Indovision Lt.16..
Q: Siapakah yang akan menjadi tim seleksi dalam tahap Indovision UFC Try Out ini?
A: Tim seleksi dalam tahap Try Out ini merupakan tim seleksi dari UFC Pusat (USA).
Q: Bagaimanakah cara pendaftaran program Indovision UFC Try Out?
A: Pendaftaran dilakukan melalui website Indovision [url=http://www.indovision.tv,]www.indovision.tv,[/url] atau isi formulir yang bisa didapat di :
1.Wilayah Jakarta dan sekitar , di Wisma Indovision , Jl. Raya Panjang BlokZ/III Green Garden atau di E-center Indovision yang terletak Gandaria City
2.Di kantor KPU
Q: Apa saja syarat – syarat untuk mengikuti Indovision UFC Try Out?
A: Syarat – syarat untuk mengikuti Indovision UFC Try Out yaitu:
Pria
Warga Negara Indonesia
Berusia 18 – 35 Tahun
Sehat secara jasmani & rohani
Memiliki ketrampilan Mixed Martial Arts (MMA)
Q: Kapan pengumuman peserta Indovision UFC Try Out dilakukan?
A: Pengumuman peserta Indovision UFC Try Out dilakukan pada tanggal 25 Februari 2013 melalui website
www.indovision.tv
Q: Apakah peserta Indovision UFC Try Out yang berasal dari luar kota akan mendapatkan biaya akomodasi?
A: Mohon maaf, seluruh biaya transportasi dan akomodasi peserta Indovision UFC Try Out yang berasal dari luar kota menjadi tanggungan pribadi. Kami hanya menyediakan konsumsi selama Try Out berlangsung.
Q: Jika peserta tidak bisa mengikuti Indovision UFC Try Out , apakah mungkin peserta bisa lolos di tahap selanjutnya?
A: Mohon maaf, setiap peserta harus mengikuti tahapan seleksi secara keseluruhan, mulai dari Try Out, FDP1 lalu dilanjutkan dengan FDP2.
Q: Apa saja yang akan didapatkan peserta yang dikirim ke Fighting Development Program di USA?
A: Peserta yang dikirim untuk mengikuti Fighting Development Program di Amerika Serikat akan mendapatkan biaya tiket pesawat JKT – US pp dan akomodasi.
Q: Kalo ada yg mau tanya lebih lanjut kemana nih ?
A: untuk yg belum jelas bisa nanya-nanya via :
- email :
ufc_fdp@indovision.tv atau
dbathoro@indovision.tv
- telp : 021 5828000 ext : 9191 (domas/office hour only)
saya tambahin juga bahwa selain misinya membentuk fighters ,MNC mau menghasilkan trainers juga yang nantinya akan men"train" orang orang muda berbakat untuk menjadi fighter UFC indonesia.
thx bro @satan..pinjem fotonya
Kepada Indonesia MMA Fighters,
Apakah Anda ingin menjadi The 1st Indonesian UFC Fighters?
Dapatkan informasi lebih detail untuk menjadi Indonesian UFC Fighters sambil Nonton Bareng UFC Live antara Jose Aldo vs Frankie Edgar. Serta dapatkan Door Prize nya!
Hari / Tanggal : Minggu, 3 Februari 2013
Pukul : 09.30 WIB – selesai
Tempat : Wisma Indovision Lt.16
Jl. Raya Panjang Blok Z/III – Jakarta Barat
Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Domas batoro 021 5828000
Atas perhatiannya, kami ucapkan terima kasih.
Press Conference UFC Indonesia, 23 Januari 2013
Meet and Greet bersama Benson Henderson di Wisma Indovision
Nonton Bareng UFC di Wisma Indovision
Mungkin ada rekan yang mau menambahkan seputar ufc ini?
Acara ufc dan kedatangan Ben di acara dahsyat RCTI
http://okezone.tv/play/39861/ultimat...g-championship