- Beranda
- Komunitas
- Tech
- Hardware Computer
Anti Virus Microsoft Gagal Lulus Tes


TS
thesimpleshop
Anti Virus Microsoft Gagal Lulus Tes

Quote:
Apakah Anda berencana untuk membeli/menginstall sebuah anti-virus baru dalam waktu dekat? Jika ya, maka kabar berikut ini patut Anda perhatikan secara seksama sebelum menentukan pilihan software anti-virus yang paling sesuai untuk kebutuhan Anda.
The Vergemengabarkan bahwa software anti-virus buatan Microsoft yaitu Security Essentials telah gagal mendapatkan sertifikat terbaru dari AV-TEST institute, sebuah badan yang menentukan apakah sebuah software anti-virus layak beredar atau tidak. Dalam tes sertifikasi terbaru tersebut, AV-TEST mengumumkan bahwa AhnLab V3 Internet Security 8.0, Microsoft Security Essentials 4.1 serta PC Tools Internet Security 2012 tidak memenuhi standar mereka.
Microsoft Security Essentials 4.1 dianggap gagal dalam memberikan perlindungan penuh dari serangan malware 0-day dan skor yang dicetak hanya 71 persen, sedangkan nilai rata-rata dari anti-virus lain mencapai 92 persen.
Microsoft jelas berang dengan keputusan tersebut. Setelah melakukan sejumlah peninjauan ulang secara ketat, Microsoft menemukan bahwa persentase pengguna Security Essentials yang terserang malware 0-day hanya sebesar 0,0033 persen, namun jumlah ini tidak terdeteksi selama tes.
Microsoft pun mempertanyakan hasil tes tersebut dan juga tes sertifikasi anti-virus secara umum, sambil mengklaim bahwa ‘sangat sulit bagi sebuah organisasi pengujian anti malware yang independen untuk menyelenggarakan sejumlah tes yang konsisten dengan kondisi di dunia nyata.’
Bagaimana dengan Anda? Apakah Anda pernah menggunakan software Security Essentials dari Microsoft? Kalau belum, apakah software anti-virus favorit Anda?
Sumber
The Vergemengabarkan bahwa software anti-virus buatan Microsoft yaitu Security Essentials telah gagal mendapatkan sertifikat terbaru dari AV-TEST institute, sebuah badan yang menentukan apakah sebuah software anti-virus layak beredar atau tidak. Dalam tes sertifikasi terbaru tersebut, AV-TEST mengumumkan bahwa AhnLab V3 Internet Security 8.0, Microsoft Security Essentials 4.1 serta PC Tools Internet Security 2012 tidak memenuhi standar mereka.
Microsoft Security Essentials 4.1 dianggap gagal dalam memberikan perlindungan penuh dari serangan malware 0-day dan skor yang dicetak hanya 71 persen, sedangkan nilai rata-rata dari anti-virus lain mencapai 92 persen.
Microsoft jelas berang dengan keputusan tersebut. Setelah melakukan sejumlah peninjauan ulang secara ketat, Microsoft menemukan bahwa persentase pengguna Security Essentials yang terserang malware 0-day hanya sebesar 0,0033 persen, namun jumlah ini tidak terdeteksi selama tes.
Microsoft pun mempertanyakan hasil tes tersebut dan juga tes sertifikasi anti-virus secara umum, sambil mengklaim bahwa ‘sangat sulit bagi sebuah organisasi pengujian anti malware yang independen untuk menyelenggarakan sejumlah tes yang konsisten dengan kondisi di dunia nyata.’
Bagaimana dengan Anda? Apakah Anda pernah menggunakan software Security Essentials dari Microsoft? Kalau belum, apakah software anti-virus favorit Anda?
Sumber
Diubah oleh thesimpleshop 20-01-2013 20:53
0
1.2K
Kutip
7
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan