- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
ARB bagi-bagi indomie di Pancoram


TS
Chikashi.Masuda
ARB bagi-bagi indomie di Pancoram
Quote:
http://politik.news.viva.co.id/news/read/383706-ical--jangan-karena-banjir-pindah-ibukota

VIVAnews - Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie menyatakan terlalu buru-buru mewacanakan pemindahan ibukota hanya karena banjir. ARB berpendapat, masalah yang ada di ibukota sebaiknya dicari penyelesaiannya dulu.
"Solusinya harus komprehensif. Bukan karena banjir lalu kita pindahkan ibukota," kata ARB di sela-sela meninjau korban banjir di kawasan Pengadengan, Pancoran, Jakarta Selatan, Sabtu 19 Januari 2013.
ARB mengatakan permasalahan ibukota harus ditangani dulu dengan baik. Setelah semua masalah di ibukota ditangani dengan baik, baru bisa dikaji lagi, apakah ibukota perlu dipindah atau tidak. "Kalau banjirnya selesai ditangani apakah masih perlu pindah ibukota?" ujarnya.
Ditanya apakah Partai Golkar mendukung wacana pemindahan ibukota yang sering terlontar? ARB mengatakan pada dasarnya pihaknya mendukung gagasan yang baik. Apa pun wacana itu, termasuk pemindahan ibukota, jika itu yang terbaik maka pihaknya mendukung.
"Kita lihat, kita mendukung wacana yang terbaik," katanya.
Solusi Komprehensif
Mantan Menko Kesra ini menyarankan Pemda DKI dan pemerintah pusat duduk bersama mencari solusi komprehensif itu dengan mengundang tenaga-tenaga ahli. Bahkan jika perlu mendatangkan dari negara lain misalnya Korea Selatan, dan sebagainya.
"Dengan solusi komprehensif ini katakanlah dalam waktu satu tahun kita sudah punya rencana yang matang untuk menjaga agar tidak terjadi lagi," ujarnya.
ARB beralasan solusinya harus komprehensif karena selama ini solusi yang ada cenderung parsial atau ad hok. Misalnya membuat gorong gorong di suatu tempat, membuat tanggul di tempat lain, secara parsial yang akibatnya tidak menyelesaikan semua masalah di semua wilayah.
Dalam kunjungan di lokasi tersebut, ARB mengunjungi posko relawan Partai Golkar, rumah rumah korban, serta tempat pengungsian. Dia memberikan bantuan kepada warga di enam RT dan 900 KK yang jadi korban.
Selesai berkunjung dan memberikan bantuan di sana, ARB dan rombongan kemudian bergerak ke Kampung Pulo untuk melakukan hal serupa.
Laporan: Dian Widiyanarko
VIVAnews - Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie menyatakan terlalu buru-buru mewacanakan pemindahan ibukota hanya karena banjir. ARB berpendapat, masalah yang ada di ibukota sebaiknya dicari penyelesaiannya dulu.
"Solusinya harus komprehensif. Bukan karena banjir lalu kita pindahkan ibukota," kata ARB di sela-sela meninjau korban banjir di kawasan Pengadengan, Pancoran, Jakarta Selatan, Sabtu 19 Januari 2013.
ARB mengatakan permasalahan ibukota harus ditangani dulu dengan baik. Setelah semua masalah di ibukota ditangani dengan baik, baru bisa dikaji lagi, apakah ibukota perlu dipindah atau tidak. "Kalau banjirnya selesai ditangani apakah masih perlu pindah ibukota?" ujarnya.
Ditanya apakah Partai Golkar mendukung wacana pemindahan ibukota yang sering terlontar? ARB mengatakan pada dasarnya pihaknya mendukung gagasan yang baik. Apa pun wacana itu, termasuk pemindahan ibukota, jika itu yang terbaik maka pihaknya mendukung.
"Kita lihat, kita mendukung wacana yang terbaik," katanya.
Solusi Komprehensif
Mantan Menko Kesra ini menyarankan Pemda DKI dan pemerintah pusat duduk bersama mencari solusi komprehensif itu dengan mengundang tenaga-tenaga ahli. Bahkan jika perlu mendatangkan dari negara lain misalnya Korea Selatan, dan sebagainya.
"Dengan solusi komprehensif ini katakanlah dalam waktu satu tahun kita sudah punya rencana yang matang untuk menjaga agar tidak terjadi lagi," ujarnya.
ARB beralasan solusinya harus komprehensif karena selama ini solusi yang ada cenderung parsial atau ad hok. Misalnya membuat gorong gorong di suatu tempat, membuat tanggul di tempat lain, secara parsial yang akibatnya tidak menyelesaikan semua masalah di semua wilayah.
Dalam kunjungan di lokasi tersebut, ARB mengunjungi posko relawan Partai Golkar, rumah rumah korban, serta tempat pengungsian. Dia memberikan bantuan kepada warga di enam RT dan 900 KK yang jadi korban.
Selesai berkunjung dan memberikan bantuan di sana, ARB dan rombongan kemudian bergerak ke Kampung Pulo untuk melakukan hal serupa.
Laporan: Dian Widiyanarko
ARB klo ngasih bantuan jangan pake atribur golkar ntar dimarahin ama jokowi

0
3.3K
Kutip
48
Balasan


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan