Kaskus

News

TISUEBERADAB666Avatar border
TS
TISUEBERADAB666
KPK Periksa Dubes Indonesia di Rusia Terkait Korupsi Kemenlu
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa Duta Besar Indonesia untuk Rusia, Oratmangun Djohari, terkait kasus dugaan korupsi penyelenggaraan seminar internasional di Kementrian Luar Negeri. Oratmangun diperiksa sebagai saksi yang diduga mengetahui tindak pidana korupsi di Kementerian Luar Negeri, ketika masih menjabat Pegawai Negeri di sana.

"Dia diperiksa sebagai saksi untuk tersangka SP," ujar Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK, Priharsa Nugraha, Jakarta, Selasa (8/1/2013).

Dalam menyidik kasus ini, KPK telah menetapkan Sudjanan Parnohadiningrat selaku mantan Sekretaris Jenderal Departemen Luar Negeri yang sekaligus Pejabat Pembuat Komitmen. KPK menduga Sudjanan menyalahgunakan wewenang ketika menjabat sebagai Sekjen Deplu.

Penyalahgunaan wewenang itu diduga terkait dengan sejumlah kegiatan di Deplu di antaranya seminar dari kurun waktu 2004-2005. KPK menduga ada selisih penggunaan anggaran sehingga merugikan negara hingga Rp18 miliar.

http://news.okezone.com/read/2013/01...orupsi-kemenlu

rangkep kazakz? akan sangat memalukan jika terbukti
0
600
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan