Pemain Fenerbahce asal Slovakia, Miroslav Stoch, menerima trofi FIFA Puskas Award 2012 atau Gol Terbaik 2012 di Zurich, Senin (7/1/2013).
Quote:
ZURICH,
KOMPAS.com— Gelandang serang Fenerbahce asal Slowakia, Miroslav Stoch, didaulat menerima trofi FIFA Puska Award 2012 pada malam penganugerahan FIFA Ballon d'Or 2012 di Kongresshaus, Zurich, Senin (7/1/2013).
Pada 3 Maret 2012, Fenerbache mendapatkan tendangan pojok saat melawan Genclerbirligi. Stoch yang berada di luar kotak penalti mendapatkan umpan matang. Sebelum bola menyentuh tanah, Stoch melepaskan tendangan yang membuat bola melesat ke pojok gawang lawan.
Gol Stoch tersebut ternyata menjadi mendapatkan suara terbanyak. Stoch mengalahkan dua kandidat lainnya yang lebih tenar dari segi nama, Radamel Falcao dan Neymar da Silva.
Falcao mencetak gol salto saat laga uji coba antara Atletico Madrid kontra America de Cali, 19 Mei 2012, sementara aksi individu Neymar yang berbuah gol ke gawang Internacional terjadi pada 7 Maret 2012.
CENDOL DONG GAN 